Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BEI Riau Optimistis Investasi Membaik Pascaperombakan Kabinet

Warta Ekonomi, Pekanbaru -

Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Provinsi Riau optimis investasi pasar modal di wilayah setempat akan lebih membaik pascaperombakan Kabinet Kerja.

"Di Riau semester I tahun 2016 investasinya sudah bagus," kata Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia Perwakilan Riau Emon Sulaiman, di Pekanbaru, Rabu (27/7/2016).

Emon menjelaskan pascarperombakan kabinet jilid II yang diumumkan Presiden Joko Widodo pada 27 Juli terlihat telah berdampak langsung pada penjualan saham di sesi pertama hari itu.(27/7).

"Hari ini indeks saham gabungan naik 1 persen, pergerakan kencang bukan di awal tetapi di tengah," kata Emon.

Menurut dia dengan adanya pergantian beberapa menteri memberikan angin segar bagi pasar modal dan dapat diharapkan mumpuni dalam strategi yang bisa membawa Indonesia keluar dari perang kebijakan akibat pengampunan pajak.

Ia mencontohkan Menteri keuangan Sri Suryani berpengalaman dan malang melintang di dunia internasional, dan dianggap propasar telah mendorong beberapa harga saham seperti Unilever dan infrastruktur bagus," katanyan.

Ia menilai kondisi ini tentu akan sama bagi investor Riau.

"Data kami mencatat transaksi BEI di Riau pada Semester I tahun 2016 mencapai Rp2,38 triliun," katanya.

Jumlah ini naik 100 persen daripada semester yang sama tahun lalu.

"Bisa kita bandingkan besaran investasi semester I saja sudah sama nilainya dengan satu tahun Januari-Desember 2015," katanya menegaskan.

Selain investasi, di sisi investor juga Provinsi Riau mengalami pertumbuhan yang baik tahun ini. Dari Januari sampai Juni 2016 pertumbuhan investor sudah 1.080 orang sementara tahun lalu baru 1.000 orang. (Ant)

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: