Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Iruna e-Logistics Sebagai Layanan Logistic Secara Menyeluruh dan Memudahkan

Iruna e-Logistics Sebagai Layanan Logistic Secara Menyeluruh dan Memudahkan Kredit Foto: Ning Rahayu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menurut Kominfo, pasar e-commerce Indonesia pada 2020 mendatang diprediksi akan memiliki nilai sebesar US$130 miliar atau sekitar Rp1,7 kuadriliun. Dengan pertumbuhan per tahun sebesar 50 persen, jumlah pengguna smartphone yang besar, dan terus bertumbuhnya pemain baru, tidak saja dari e-commerce korporasi, tetapi juga dari social commerce.

Ekosistem juga dituntut untuk berinovasi, baik dari segi teknologi bagi penjual, kemudahan, dan keamanan belanja bagi pembeli, metode pembayaran hingga logistik. Menjawab tantangan untuk kebutuhan digitalisasi teknologi logistik yang andal dan terpercaya, mulai dari warehouse, packaging, hingga strategi last mile delivery yang andal dan real time, Iruna hadir sebagai perusahaan e-Logistics pertama di Indonesia yang memberikan semua solusi tersebut.

"Kami memberikan solusi layanan logistik berbasis digital yang terintegrasi dengan situs dagang milik pelaku usaha, dilengkapj dengan aplikasi panel management inventory ke fulfillment center yang dapat diakses secara real time dan online," kata CEO dan Founder Iruna e-Logistics, Yan Hendry saat peluncuran perusahaannya tersebut di Fulfillment Center (Warehouse) Iruna, Sunter, Jakarta Utara, Kamis (30/3/2017).

Iruna juga memberikan beragam solusi logistik mulai dari pengelolaan fulfillment,?seperti proses inbound dan outbound barang serta return management, proses pengiriman yang tepat waktu atau real time melalui interface data hingga integrasi dengan market place dan toko online.

Dengan 1 kali mendaftar di sistem, penjual dapat langsung terdaftarkan ke semua toko online atau toko online yang dipilih. Pelayanan yang akan didapatkan penjual di antaranya adalah pengambilan dan pengemasan barang, foto produk, dan pemasaran pada marketplace yang menjadi mitra bisnis Iruna untuk front end.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Dewi Ispurwanti

Advertisement

Bagikan Artikel: