Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PT Frisian Flag Indonesia Lakukan Program 'Farmer2Farmer' di Purwokerto

Warta Ekonomi -

WE.CO.ID - PT Frisian Flag Indonesia (FFI) telah melaksanakan kunjungan ke Peternakan Sapi Perah Lokal Pesat (Peternak Satria), di Purwokerto Jawa Tengah pada hari Jumat 1 November 2013. Pada kesempatan ini, dilakukan sharing knowledge antara peternak Belanda dan para peternak sapi perah lokal dalam rangka pelaksanaan Program Farmer2Farmer Frisian Flag Indonesia di Pesat, Purwokerto. Hal ini menunjukkan sebuah komitmen tanggung jawab sosial perusahaan FFI untuk dukung kemampuan peternak sapi perah di Indonesia.

Frisian Flag Indonesia selaku perusahaan nutrisi berbasis susu yang telah mempelopori program pemberdayaan peternakan rakyat / peternak sapi perah lokal sejak tahun 1996 secara konsisten dan berkelanjutan melaksanakan berbagai program pengembangan susu segar mengingat 95% produksi susu nasional berasal dari pulau Jawa.

Peternak Belanda Berend Jan Stoel memberikan penyuluhan mengenai industri peternakan di Belanda dan cara yang tepat dalam mengelola ternak sapi. Sementara itu, peternak Belanda lainnya, Brord Sloot yang didampingi oleh Dairy Development Program Supervisor Frisian Flag Indonesia Fajar Hari Setiabudi mengajarkan cara mengukur badan sapi yang benar kepada para peternak lokal. Pengukuran ini bertujuan untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan ternak sapi. Brord Sloot juga mengajarkan cara memerah susu sapi yang benar. Dengan cara yang tepat, ambing ternak sapi tidak akan terluka dan kuantitas susu yang dihasilkan akan lebih baik.

Fadjar Adrianto

Foto: FFI

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fadjar Adrianto
Editor: Fadjar Adrianto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: