Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indonesia-Australia Gelar Rapat Bahas Daging dan Ternak Sapi

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Dalam rangka meningkatkan kemitraan di bidang perdagangan dan investasi daging dan ternak sapi, Pemerintah Indonesia dan Australia mengadakan rapat atau forum untuk membahas ketahanan pangan dan kemitraan dalam bidang daging dan ternak sapi yang digelar di Jakarta, Kamis (17/4/2014). Forum itu diberi nama "Indonesia-Australia Partnership Food Security in the Red Meat and Cattle Sector".

Perwakilan pemerintah diwakili Deputi Bidang Promosi dan Investasi Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Himawan Hariyoga Djojokusumo dan Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementrian Perdagangan Bachrul Chairil. Sedangkan, Australia diwakili Duta Besar Australia untuk Indonesia Greg Moriarty dan Sekretaris Satu untuk Perdagangan dan Akses Pasar Kementrian Pertanian Australia Simon Murnane.

Himawan Hariyoga mengatakan bahwa pertemuan hari ini sebagai tindak lanjut dari pertemuan dua kepala pemerintahan yang terjadi pada tahun 2013.

"Untuk meningkatkan hubungan ekonomi kedua negara dan kemitraan khususnya di bidang daging dan ternak sapi maka perlu dibuat suatu forum di mana wakil dari pemerintah juga industri di bidang daging dan ternak sapi kedua negara duduk bersama untuk melakukan dialog," ungkapnya.

Himawan melihat bahwa dalam aspek perdagangan banyak sekali peluang bisnis bagi kedua negara untuk memperluas hubungan ekonomi dari sekedar perdagangan satu arah menjadi perdagangan luas yang mencakup investasi. Untuk itu, ia berharap hasil dari dialog kedua negara kali ini dapat memberikan masukan yang bersifat strategi dalam meningkatkan kemitraan di bidang perdagangan dan investasi di industri daging dan ternak sapi.

"Seperti kita ketahui, selama ini dipersepsikan hubungan bilateral di bidang industri hanya bersifat satu arah dan itu tentang impor sapi baik itu daging maupun ternak hidup dari Australia ke Indonesia," terangnya.

(Boyke P Siregar)

Foto: BS

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: