Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hadapi Lebaran, Bank Mandiri Siapkan Dana Rp 33,97 Triliun

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - PT Bank Mandiri Tbk telah menyiapkan Rp 33,97 triliun atau rata-rata Rp 1,17 triliun per hari untuk memenuhi kebutuhan dana masyarakat dalam menyambut hari raya Idul Fitri tahun ini.

"Untuk menjamin ketersediaan dana bagi masyarakat, kami juga menyiapkan Rp 33,97 triliun atau rata-rata Rp 1,17 triliun per hari. Naik 22,2% dari alokasi tahun sebelumnya," ujar Direktur Utama Bank Mandiri Budi G Sadikin di Jakarta, Kamis (24/7/2014).

Dari jumlah tersebut, lanjut Budi, sebesar 40 persen akan didistribusikan di wilayah Jabodetabek. Adapun selebihnya, sebesar 60 persen, akan disalurkan ke kota-kota besar di luar Jabodetabek se-Indonesia, seperti Medan, Semarang, Surabaya, dan Bandung.

Untuk keperluan pengisian ATM, perseroan mengalokasikan Rp 1,7 hingga 1,9 triliun per hari atau sekitar 25 persen lebih tinggi dari hari normal. Pendistribusian dana akan difokuskan pada dua minggu sebelum Lebaran dan selama libur Lebaran.

Selain itu, Bank Mandiri juga menyiapkan 824 cabang untuk beroperasi secara bergiliran pada jadwal cuti bersama, yaitu pada 26, 27, 29, 30, dan 31 juli 2014 serta 1 Agustus 2014.

Kantor yang beroperasi selama jadwal cuti bersama itu dapat melayani transaksi bank terbatas dan setoran BBM/non-BBM. Sementara pada 28 Juli 2014, seluruh kantor cabang Bank Mandiri di dalam negeri tidak beroperasi.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: