Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Garuda Resmikan Rute Baru Makassar-Kolaka

Warta Ekonomi -

WE Online, Makassar - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia, Tbk meresmikan rute baru Makassar-Kolaka dan Makassar-Bau-Bau PP dengan menggunakan pesawat jenis ATR 72 setiap hari penerbangan.

"Pesawat yang melayani penerbangan dengan menggunakan ATR 72-600 berkapasitas 70 seat ini terbang setiap hari dengan kondisi load factor 70 persen atau terisi sekitar 60-an seat," kata Vice President Domestic Region IV Garuda Indonesia Rosyinah Manaf di Makassar, Senin (1/9/2014).

Untuk jadwal Makassar-Kolaka berangkat pukul 09.05 Wita dan tiba 9.55 Wita, sedangkan rute Makassar-Bau-Bau berangkat pukul 06.05 Wita dan tiba 7.00 Wita. Mengenai harga tiket, untuk rute Makassar-Kolaka dijual Rp 599.500 dan tiket rute Makassar-Bau-Bau Rp 691.900 yang dapat diperoleh di counter Garuda atau biro travel.

Pada peresmian penerbangan perdana maskapai Garuda untuk dua rute tersebut di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, turut dihadir Wali Kota Baubau AS Tamrin beserta para rombongan kepala dinas lingkup pemerintah kota, sedangkan dari Kolaka dihadiri Wakil Bupati Kolaka Muhammad Jayadin.

Menanggapi pembukaan rute baru itu, wali kota Bau-Bau mengatakan bahwa dengan dibuka rute baru itu diharapkan tercipta sinergitas dengan Garuda Indonesia untuk berbagai kegiatan dan aktivitas penerbangan dalam mengakomodasi masyarakat di Baubau.

"Bahkan, ke depan kami berharap ada rute ke Baubau nantinya yang dapat dikoneksikan Garuda ke destinasi sekitar lainnya seperti Wakatobi," katanya.

Sebelum bertolak ke Bau-Bau, rombongan wali kota Baubau disambut dengan pemotongan tumpeng. Hal serupa juga dilakukan pada rombongan Pemkab Kolaka. Penyambutan dilakukan dengan pengalungan syal batik dan pemasangan songkok Bone yang dilakukan oleh Vice President Domestic Region IV Garuda Indonesia Rosyinah Manaf. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: