Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hatta Rajasa Dapat Dukungan Maju Kongres PAN

Warta Ekonomi -

WE Online - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional, Hatta Rajasa mendapat dukungan untuk tetap maju pada kongres partai berlambang matahari terbit itu Maret 2015.

"Sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia menghendaki Ketua Umum DPP PAN yang sekarang, Hatta Rajasa untuk tetap maju pada kongres nanti," kata Ketua DPP PAN, H Achmad Hafisz Tohir ketika di Palembang, Jumat sore.

Menurut dia, untuk kandidat calon ketua umum DPP PAN tidak dibatasi, ada juga Zulkifli Hasan dan Dradjad H Wibowo.

Kongres PAN itu di dalam rapat harian diputuskan akan dilaksanakan di Jakarta atau di Bali, Maret 2015, katanya.

Ia mengatakan, suara yang akan diperebutkan pada kongres PAN nanti terdiri atas 500 orang dari kabupaten dan kota, kemudian 99 suara dari wilayah, empat suara dari pusat dan lima suara dari underbow partai dan satu suara dari luar negeri.

Ia menyatakan, sebanyak 27 provinsi masih menginginkan ketua umum yang sekarang untuk tetap maju pada kongres tahun depan.

Banyak utusan daerah datang ke Jakarta untuk menyampaikan aspirasi mereka, ujar Hafizs yang juga anggota DPR RI dari daerah pemilihan Sumsel tersebut.

Ia mengatakan, memang dari tiga agenda besar di Indonesia, partai itu hanya gagal pada Pemilihan Presiden saja. Itupun bukan gagal, tetapi dikalahkan oleh sistem.

Sementara lanjutnya, pada pemilu legislatif perolehan kursi partai tersebut mengalami kenaikan, begitu juga suara partai.

Jadi, kalau kali-kaliannya sekitar 80 persen dukungan kepada Hatta Rajasa, tuturnya.(Ant)

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor:

Advertisement

Bagikan Artikel: