Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bidik Rp6 Miliar Di Sektor Migas, Lintasarta Luncurkan Sea Star

Warta Ekonomi -

WE.CO.ID - Aplikanusa Lintasarta (Lintasarta), perusahaan penyedia Komunikasi Data, Internet dan Layanan Nilai Tambah  untuk berbagai sektor industri  mencoba keberuntungan di bisnis migas dengan meluncurkan Sea Star, solusi bisnis berupa layanan komunikasi satelit (Satelit palapa D.) kepada para pelaku di industri migas serta pertambangan nasional.

"Tantangan serta optimisme dunia industri migas perlu mendapatkan dukungan dengan solusi layanan IT untuk mewujudkan efisiensi kinerja perusahaan. Melalui efisiensi kinerja ini diharapkan  capaian produksi serta pendapatan perusahaan akan dapat dimaksimalkan," ujar Herry Waldi Wilmar, General Manager Commerce Lintasarta, Rabu (2/4) di warehouse & training center Lintasarta, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan, Banten.
.
Dengan Sea Star data terkait kegiatan eksplorasi dan eksploitasi dapat diterima secara real time   ke kantor pusat maupun badan pengawas perwakilan pemerintah di sektor migas tak terkecuali dari lokasi ekplorasi dan eksploitasi yang mengarah ke wilayah terpencil seperti lautan.

Sea Star merupakan komunikasi satelit yang dilengkapi dengan fitur auto-tracking yang dapat stay-tuned kepada satelit yang sedang digunakan walaupun dalam kondisi bergerak. Lintasarta Sea Star menggunakan frekuensi C-Band dengan diameter antenna 2.4 meter.

Herry Waldi Wilmar, General Manager Commerce Lintasarta menjelaskan, layanan ini ditujukan untuk sektor migas dan pertambangan yang berada di lautan seperti floating rig dan kapal. Dengan Lintasarta Sea Star pelanggan juga dapat memaksimalkan penggunaan banyak jenis komunikasi seperti data, voice, termasuk video tanpa terputus.

Saat ini Lintasarta Sea Star menyediakan dua paket layanan yaitu Sea Star Advance Private dan Sea Star Advance Teleport.

Lintasarta Sea Star Advance Private adalah koneksi data dengan konfigurasi site-to-land dengan lokasi tujuan langsung di kantor pelanggan. Kecepatan data yang tersedia mulai dari 64 Kilobyte per second (Kbps) hingga 1 Megabyte per second (Mbps).

Lintasarta Sea Star Advance Teleport adalah koneksi data dengan konfigurasi site-to-land yang melalui hub stasion Lintasarta Jatiluhur. Koneksi tersebut kemudian di teruskan ke kantor pusat pelanggan  menggunakan jaringan fiber optic Lintasarta. Kecepatan data yang tersedia mulai dari 64 Kbps hingga 2 Mbps.

Untuk kenyamanan pelanggan, Lintasarta menjamin  Service Level Availability (SLA) hingga 99,5% dan kukungan  sales support di tujuh kota besar yaitu Medan, Duri, Jakarta, Balikpapan, Surabaya, Makassar, dan Jayapura,

Dengan harga yang kompetitif pada investasi awal sebesar  US$ 9.000-16.000/ bulan/  Lintasarta menargetkan menggaet  6 perusahaan senilai Rp6miliar.


Sufri Yuliardi
Foto; SY

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: