Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Analis: IHSG Akan Lanjutkan Penguatan

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Maraknya aksi beli pelaku pasar, terutama untuk saham-saham big caps (berkapital besar), mampu membuat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan pergerakannya di zona hijau. Mayoritas indeks sektoral dapat kembali menguat yang dipimpin oleh sektor properti dan dilanjutkan dengan industri dasar.

"Terlihat bahwa tanpa kedatangan Gubernur DKI (Jakarta) Jokowi (Joko Widodo), laju IHSG masih mampu menghijau meski tidak setinggi penutupan di akhir pekan kemarin. Laju IHSG pun dapat bergerak anomali dibandingkan dengan laju bursa saham Asia yang variatif cenderung melemah dengan adanya aksi jual pada saham-saham raw material (bahan baku pembuat komponen)," kata Head of Research Trust Securities Reza Priyambada di Jakarta, Selasa (15/4/2014).

Lebih lanjut, Reza menuturkan bahwa kembali menguat tipisnya rupiah turut memberikan angin segar meski asing tercatat nett sell (jual bersih). Sepanjang perdagangan, IHSG menyentuh level 4870,10 (level tertingginya) di mid sesi 2 dan menyentuh level 4812,63 (level terendahnya) di awal sesi 1 dan berakhir di level 4864,84. Volume perdagangan dan nilai total transaksi naik. Investor asing mencatatkan nett sell dengan kenaikan nilai transaksi beli dan transaksi jual. Investor domestik mencatatkan nett buy (beli bersih).

Pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan akan berada pada rentang support (level bawah) 4800-4850 dan resistance (level atas) 4886-4892. Separating line lewati middle bollinger band (MBB). MACD melandai dengan histogram negatif yang memendek. RSI, Stochastic, dan William’s %R mencoba bertahan rebound.

"Laju IHSG sempat melewati kisaran target resistance (4835-4844) sehingga dapat membuka kembali peluang untuk melanjutkan kenaikannya. Apalagi masih ada utang gap atas di level 4829-4906. Tetapi, tetap memperhatikan kemungkinan yang bisa saja terjadi yang dapat menghambat kenaikan lanjutan IHSG," terangnya.

(Annisa Nurfitriani)

Foto: Sufri Yuliardi

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: