Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

LIPI: Koalisi Tanpa Syarat Jokowi-JK Diuji

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Peneliti Senior Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Syamsuddin Haris mengatakan tantangan terbesar yang akan dihadapi pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) akan datang dari lembaga legislatif atau parlemen.

"Saya menilai hubungan antara eksekutif dan legislatif pada masa pemerintahan Jokowi-JK akan sangat tinggi dinamikanya bahkan sangan rentan terciptanya deadlock dan instabilitas politik," kata Syamsuddin dalam diskusi bertajuk Meneropong Relasi Pemerintah, Parlemen, dan Masyarakat Sipil Pasca-Pemilu yang diselenggarakan UNDP di Jakarta, Kamis (24/7/2014).

Beberapa faktor penyebabnya antara lain koalisi pendukung Jokowi-JK jauh lebih kecil dibanding koalisi oposisi, kecuali sebagian koalisi pendukung Prabowo-Hatta pindah haluan bergabung ke dalam koalisi Jokowi-JK.

"Kalau pun koalisi Jokowi-JK ditambah 2-3 parpol belum tentu mampu membantu karena di sisi lain Jokowi sudah memiliki komitmen lain, yaitu koalisi tanpa syarat di mana mudah diucapkan tetapi tidak mudah diwujudkan," tambahnya.

Ia khawatir meskipun 2-3 parpol baru masuk ke dalam koalisi Jokowi-JK, namun tidak akan sepenuhnya mendukung karena adanya komitmen koalisi tanpa syarat yang diminta Jokowi.

"Tidak ada pengikatnya mereka bertahan di dalam koalisi Jokowi karena tidak ada bagi-bagi kekuasaan. Ini dukungan seketika bisa dicabut di tengah jalan," ungkapnya.

Seperti diketahui, Jokowi-JK diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Hanura, Partai NasDem, PKPI yang jika dijumlah hanya memperoleh 202 kursi dari 560 kursi di DPR. Sedangkan, koalisi Prabowo-Hatta yang didukung Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PKS, PPP, PBB, dan Partai Demokrat yang jika dijumlahkan 358 dari 560 kursi di DPR.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: