Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menko Perekonomian Apresiasi Berdirinya Sentra Promosi Produk Pertanian

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung mengapresiasi berdirinya Sentra Promosi dan Pemasaran Produk Pertanian Nusantara di gedung eks Rumah Sakit Pasar Minggu, Jakarta, yang telah direnovasi.

"Saya menyambut bahagia, mengapresiasi, karena mudah-mudahan gedung ini nanti bisa menumbuhkan kembali pasar produk pertanian di ibu kota Jakarta yang semakin hilang," kata Chairul Tanjung di Jakarta, Kamis (24/7/2014).

Chairul mengatakan pasar produk pertanian saat ini lebih banyak berada di luar Jakarta mengingat lahan ibu kota yang semakin sempit, sedangkan pasar produk pertanian membutuhkan lahan yang cukup luas. Promosi produk pertanian nasional yang diikuti sekitar 40 pelaku agrobisnis tersebut diselenggarakan dalam rangka memperkokoh kedudukan produk pertanian segar maupun olahan di tengah pasar domestik dan pasar internasional.

Sementara itu, Menteri Pertanian Suswono mengatakan fasilitas tersebut sedang dalam persiapan untuk dijadikan sentra promosi dan pemasaran produk pertanian nusantara. Ia menambahkan nantinya akan dibangun sarana yang diharapkan dapat berperan sebagai salah satu ujung tombak bagi kegiatan promosi dan pemasaran produk pertanian baik segar maupun olahan, baik untuk pasar dalam negeri maupun luar negeri.

"Harapan kami untuk menjadikan sarana ini berfungsi sebagaimana yang diharapkan tentunya membutuhkan dukungan banyak pihak. Jejaring dari dalam dan luar negeri, Atase Perdagangan dan Indonesia Promotion Center mutlak perlu dibangun dalam menghimpun informasi," kata Suswono. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: