Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Seorang Tewas Akibat Bentrokan di Tepi Barat Palestina

Warta Ekonomi -

WE Online, Tulkarem, Palestina-Bentrokan pecah antara warga Palestina dengan pasukan Israel di Tepi Barat utara, Jumat (1/8/2014).

Dalam bentrokan tersebut, seorang warga Palestina tewas akibat luka tembak di dada.  Hal ini seperti yang dilansir oleh AFP dari sumber-sumber keamanan.

Seorang juru bicara Bulan Sabit Merah mengatakan kepada AFP bahwa Tamer Smour yang merupakan korban tewas masih berumur 22 tahun. Selain itu, sebanyak 39 warga Palestina terluka oleh peluru tajam dan peluru karet yang ditembakkan oleh pasukan Israel selama bentrokan di seluruh Tepi Barat.

Di Jerusalem timur, polisi Israel menangkap dua warga Palestina selama bentrokan yang berlangsung di luar Kota Tua setelah shalat Jumat.

Bentrokan kekerasan terjadi di Gaza meningkat setelah gencatan senjata kemanusiaan berumur pendek runtuh setelah hanya beberapa jam.

Angka yang diterbitkan oleh badan kemanusiaan PBB (OCHA) akhir pekan lalu menunjukkan bahwa sebelum Jumat, 11 warga Palestina telah tewas dan sekitar 600 luka-luka dalam bentrokan sejak 23 Juli.

Sepuluh dari mereka, termasuk remaja, ditembak mati oleh pasukan Israel, sementara lainnya dibunuh oleh seorang pemukim Israel, katanya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Annisa Nurfitri

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: