Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Marzuki Alie Berpesan agar DPR Mendatang Dapat Lanjutkan Renstra

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Masa jabatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2009-2014 telah resmi berakhir pada tanggal 30 September 2014. Untuk itu, DPR menyelenggarakan sidang paripurna terakhir dengan agenda penutupan masa sidang I tahun sidang 2014 dan penutupan masa bakti anggota DPR 2009-2014.

Ketua DPR Marzuki Alie dalam sambutannya mengucapkan permintaan maafnya kepada anggota dewan apabila ada kesalahan tindakan atau ucapan yang tidak berkenan dalam kepemimpinannya.

"Pada forum terhormat ini izinkan saya dan para Wakil Ketua DPR selaku pimpinan dewan menyampaikan permintaan maaf kepada para anggota dewan apabila ada tindakan ataupun berbagai ucapan yang mungkin saja tidak berkenan di hati," katanya.

Selain itu, Marzuki juga menginginkan agar DPR mendatang dapat meneruskan dan menjalankan rencana strategis (renstra DPR-RI) dengan visi Terwujudnya DPR sebagai Lembaga Perwakilan yang Kredibel dalam Mengemban Tanggung Jawab Mewujudkan Masyarakat Adil dan Makmur.

"Baru pada periode ini DPR memiliki renstra, meski pelaksanaan renstra memang belum memenuhi target sebagaimana yang diinginkan. Kiranya DPR yang akan datanglah yang akan mencermati dan menindaklanjutinya," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: