Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Presiden SBY Dijadwalkan Pimpin Peringatan Kesaktian Pancasila 1 Oktober

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijadwalkan akan memimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Komplek Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, pada Rabu (1/10/2014 ) pukul 08.00 WIB.

Inilah untuk terakhir kalinya atau yang ke-10 Presiden SBY akan bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang sudah berlangsung mulai 1967 sejak ditetapkan oleh Jenderal Soeharto selaku Presiden RI saat itu

Tema Peringatan Kesaktian Pancasila tahun ini ialah Penguatan Nilai-nilai Pancasila untuk Meningkatkan Kualitas Demokrasi. Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini juga direncanakan akan dihadiri oleh anggota DPR-RI dan DPD-RI periode 2014-2019 yang akan dilantik seusai upacara memperingati hari Kesaktian Pancasila.

Dalam kaitan dengan upacara di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta itu, menurut Mendikbud, Ketua DPR RI Marzuki Alie dijadwalkan akan membaca ikrar yang meneguhkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan serta menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: