Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Akhirnya, Bappenas Luncurkan Dokumen Pita Lebar 2014-2019

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Kementerian PPN/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) pada hari ini secara resmi meluncurkan dokumen rencana Pita Lebar Indonesia 2014-2019 di Ruang Serba Guna, Bappenas, Jakarta, Rabu (15/10/2014).

Peluncuran ini dihadiri oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Armida Alisjahbana, Menteri Riset dan Teknologi Gusti Muhammad Hatta, dan Wakil Menteri PPN/Bappenas Lukita D Tuwo. Kemudian hadir juga mantan Menteri Telekomunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Ketua Detiknas Ilham Habibie, Direktur Utama PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) Arief Yahya, serta pemangku kepentingan lainnya.

Wakil Menteri/Wakil Kepala Bappenas Lukita Dinarsyah Tuwo selaku Ketua Tim Pengarah mengatakan bahwa sebagai bagian dari agenda pembangunan nasional maka membangun daya saing bangsa adalah suatu keniscayaan.

"Upaya untuk keluar dari perangkap middle income trap dan melompat menuju negara berpendapatan tinggi pada tahun 2025 membutuhkan teknologi informasi dan komunikasi," kata Lukita.

Oleh karena itu, sebagai salah satu instrumen penting di dalam membangun daya saing maka teknologi informasi dan komunikasi menjadi prasyarat bagi inovasi. Salah satunya adalah ketersediaan akses internet berkecepatan tinggi atau pita lebar sebagai jalan informasi menjadi mutlak diperlukan.

"Studi berbagai negara menunjukkan bahwa peningkatan akses ini akan memberikan kontribusi pada pertumbuhan yang cukup tinggi. Pertumbuhan pada akses internet itu bisa memberikan kontribusi pertumbuhan 1,23%," tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: