Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kota Medan, Kota Kaya akan Bisnis Properti

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Sebentar lagi, Kota Medan akan dijuluki kota properti di wilayah Sumatera. Hal ini terlihat dari sebanyak 40 pengembang properti ternama yang ikut meramaikan pameran Medan Metropolitan Property Expo 2014 yang diselenggarakan oleh Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan Kota Medan di Santika Dyandra Convetion Hall Medan. 

Acara ini berlangsung mulai dari tanggal 6 sampai dengan 9 November 2014. Ajang ini mendapatkan apresiasi yang begitu besar terutama dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan Syaiful Bahri.

Menurut Syaiful, ajang ini merupakan salah satu bentuk partisipasi dalam pembangunan kota Medan. Apalagi, kebutuhan pokok masyarakat akan perumahan dan properti akan semakin meningkat pada masa-masa yang akan datang terutama di kota Medan.

Berdasarkan catatan Pemkot Medan, pertumbuhan perumahan dan properti yang ada di kota Medan diprediksi mencapai lima sampai dengan 10% tiap tahunnya. Tentunya hal ini juga didorong oleh jumlah penduduk kota Medan yang terus bertambah.

Oleh karena itu, ia mengatakan pantas saja kota Medan merupakan kota yang cukup ideal sebagai tempat tinggal. Ia mencatat cukup banyak masyarakat dari luar kota Medan yang sangat berminat memiliki properti di sana.

Namun, ia meminta kepada para pengembang agar mengikuti dan memenuhi persyaratan yang diberlakukan guna memberikan kepastian berusaha kepada para pengembang sekaligus memberikan perlindungan kepada masyarakat selaku konsumen. Di samping itu, perlu ada penyediaan fasilitas sosial dan fasilitas umum yang dipersyaratkan, termasuk mengembangkan ruang terbuka hijau sehingga kelihatan semakin asri. 

Kemudian ia juga mengajak para pengembang perumahan dan properti agar berpartisipasi membangun taman-taman kota, termasuk membantu sarana dan prasarana kebersihan kota dan lainnya sehingga pembangunan sektor properti juga akan memberikan kontribusi yang besar terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

Ia berharap pameran ini dapat dijadikan wahana jalan-jalan rekreasi keluarga sehingga para pengunjung dapat dengan mudah memperoleh informasi yang dibutuhkan baik untuk perumahan tipe eksklusif maupun yang lebih sederhana dengan harga-harga yang cukup kompetitif.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Alnisa Septya Ratu
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: