Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

OJK Dorong Surat Utang Jadi Sumber Pendanaan Utama

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan mengupayakan agar surat utang dapat menjadi sumber pembiayaan utama bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia selain dari perpajakan.

"Bagi pemerintah pajak tetap menjadi sumber pendanaan utama. Untuk ekonomi lebih tinggi membutuhkan sumber dana yang lain," kata Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad di Jakarta, Jumat (21/11/2014).

Muliaman menyebutkan bahwa sejauh ini obligasi konvensional menjadi pilihan yang dirasa tepat untuk membiayai pertumbuhan ekonomi dibandingkan menghimpun dana dari utang luar negeri. "Diharapkan obligasi bisa menjadi funding for growth di Indonesia," jelasnya.

Muliaman mengatakan bahwa berdasarkan data Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang Kemenkeu sepanjang 2014 tercatat dana dari obligasi mengalami kenaikan sebesar 64% dibandingkan tahun 2013 lalu menjadi Rp 464,7 triliun.

"Meski nilai itu besar, tetapi jika dibandingkan dengan kebutuhan pendanaan yang diperlukan angka tersebut masih bisa tumbuh lebih besar," paparnya.

Muliaman berharap investor domestik akan memberikan kontribusi lebih besar terhadap kebutuhan pendanaan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Selama ini, lanjut Muliaman, investor asing lebih banyak menikmati hasil obligasi. Pada 14 November 2014 investor asing tercatat 37,4% dari total SUN. "Saya harap investor domestik akan lebih besar dari asing," ujarnya.

Guna memperdalam pasar surat utang domestik, kata Muliaman, OJK telah berupaya untuk mengembangkan pasar obligasi, meningkatkan kapasitas infrastruktur, meragamkan instrumen investasi, mengharmonisasi peraturan perpajakan, hingga mengoptimalkan penggunaan indeks.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: