Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Acara Puncak 'Canisius Alumni Day' Diisi dengan 'Olympic Game'

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Setelah melalui berbagai rangkaian pre-event, acara Canisius Alumni Day (CAD) mencapai puncaknya pada hari ini, 25 April 2015. Bertempat di sekolah Kanisius, sekitar 1000 orang yang terdiri dari para alumni, pelajar Kanisius, staf pengajar dan perusahaan pendukung meramaikan acara puncak ini.

Acara dibuka dengan upacara yang dilangsungkan di lapangan bola Kanisius yang diikuti oleh alumni dari berbagai angkatan. Seperti disampaikan oleh Ario Basas selaku ketua panitia, acara puncak ini akan diisi oleh berbagai kegiatan yang bersifat fun dan kebersamaan.

"Man for Ohers adalah ciri dan semangat alumni Kanisius dimanapun berada. Di acara puncak ini kita merayakan kebersamaan dengan sesama alumni sekaligus menjalankan bakti kita terhadap para guru dan juga sesama," Kata Ario.

Keunikan acara tahun ini adalah adanya Olympic Game yang terdiri dari berbagai permainan ketangkasan kelompok seperti Paint Ball, Sniper, Throw Knife, Indian Wars, Bull Riding, dll.

Kanisius merupakan sekolah yang 100 persen muridnya adalah pria. Selama 88 tahun usia Kanisius, sekolah ini telah berhasil meluluskan berbagai orang yang sukses, tidak hanya di bidang bisnis tetapi juga politik, budaya, seni, hukum, dan lain-lain.

Karakter kepemimpinan menjadi ciri dari sekolah yang dikelola oleh para pastor dari komunitas Jesuit. Karakter ini yang terus melekat, termasuk kepada para alumni Kanisius. Selain itu, nilai-nilai kebersamaan juga menjadi ciri lain dari sekolah "cowok" ini. Itulah sebabnya berbagai acara yang digelar pada hari ini tetap mempertahankan kedua nilai ini.

Acara akan ditutup dengan penyerahan obor estafet dari angkatan 90 selaku panitia CAD kepada panitia tahun berikutnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Achmad Fauzi
Editor: Achmad Fauzi

Advertisement

Bagikan Artikel: