Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pakde Karwo: Suramadu Belum Berikan Perubahan Ekonomi

Warta Ekonomi -

WE Online, Kediri - Gubernur Jawa Timur Soekarwo mengatakan pembangunan jembatan yang menghubungkan Surabaya dengan Madura atau yang dikenal dengan Suramadu belum memberikan dampak perekonomian yang besar.

"Masih untuk jalan kendaraan. Suramadu belum berikan dampak perubahan ekonomi yang seimbang dengan investasi," katanya ditemui setelah pertandingan sepak bola wanita "Bude Karwo Cup" 2015 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jatim, Senin (27/4/2015).

Ia mengatakan, untuk saat ini perkembangan ekonomi sebagai dampak dibangunnya jembatan suramadu itu memang belum terlalu terlihat. Namun, ia yakin, ke depan perekonomian bisa tumbuh.

Terlebih lagi, di kawasan pulau madura. Daerah ini dikenal sebagai daerah yang tingkat kemiskinannya cukup tinggi di Jatim jika dibandingkan dengan sejumlah daerah lain di Jatim. Sejumlah daerah di Pulau Madura yang masih tinggi tingkat warga miskinnya seperti di Sampang, Bangkalan dengan rata-rata sampai 27 persen.

Hal itu berbeda jika dibandingkan dengan sejumlah daerah di Jatim lainnya, seperti di Kediri, Tulungagung, yang jumlah warga miskinnya tidak terlalu banyak, hanya sekitar 4 persen.

Walaupun masih banyak warga miskin di Jatim, ia mengatakan justru penekanan tingkat kemiskinan sudah bagus secara nasional. Pada 2009, persentase kemiskinan masih 16,08 persen, pada 2014 tinggal 12,28 persen.

Ia mengatakan, jumlah warga miskin setiap tahun selalu turun. Ia yakin, ke depan pemerintah akan berhasil semakin meminimalisir jumlah warga miskin. Saat ini, berbagai program pemberdayaan sudah dilakukan sebagai upaya mengentaskan warga miskin.

Program itu, kata dia, seperti program pelatihan yang dilakukan di pondok pesantren. Pada 2014, ada sekitar 80 lembaga yang mendatkan pelatihan, dan meningkat pada 2015 ini sampai 100 lembaga, termasuk di Pulau Madura.

Ia yakin, dengan program pemberdayaan itu, pereekonomian masyarakat akan lebih cepat terangkat dan mereka bisa berdaya. Perubahan perekonomian yang direncakan pemerintah dengan adanya Jembatan Suramadu itu juga bisa secepatnya terealisasi. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: