Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Peringati 'May Day', Pakde Karwo Hadiahi Nasi Tumpeng ke Buruh

Warta Ekonomi -

WE Online, Surabaya - Gubernur Jawa Timur akan memberikan hadiah berupa nasi tumpeng untuk memperingati Hari Buruh Internasional (mayday) pada 1 Mei 2015 yang dipusatkan di depan Kantor Gubernur, Jalan Pahlawan Surabaya.

"Gubernur sengaja menyediakan nasi tumpeng sebagai bentuk tasyakuran Hari Buruh. Nanti peringatan 1 Mei dipusatkan di Kantor Gubernur," ujar Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur Hizbul Wathon di Surabaya, Selasa (28/4/2015)

Selain itu, kata dia, Gubernur Soekarwo juga siap berdialog dengan massa dengan mengutamakan kalangan buruh, karena hal itu yang diinginkan buruh dari tahun ke tahun.

Sejumlah masalah terkait perburuhan yang sejauh ini menjadi perhatian gubernur, lanjut dia, persoalan upah buruh (UMK), kebijakan tenaga alih daya, masalah pemutusan hubungan kerja, hingga mengenai Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

"Kegiatan ini diharapkan tidak akan mengganggu jalannya pengguna jalan lainnya. Apalagi fokusnya di satu tempat sehingga masyarakat masih bisa memanfaatkan jalan," tukas mantan Sekretaris Korpri Jati tersebut.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur Edy Purwinarto mengatakan bahwa pringatan Hari Buruh Internasional ini menjadi perhatian khusus Pemprov Jatim. "Para pekerja bisa memanfaatkan perayaan tersebut dengan rasa syukur dan mengevaluasi kebijakan kebijakan tenaga kerja. Sekarang masih koordinasi dengan para buruh terkait peringatan 1 Mei nantinya," tukasnya.

Ia menjelaskan, kegiatan yang dilakukan para buruh tidak hanya pada puncak peringatan saja, namun diikuti rangkaian kegiatan lainnya, seperti istighosah, jalan sehat, pasar murah, hingga kegiatan sosial berupa donor darah yang diselenggarakan di masing-masing kabupaten/kota.

"Untuk memperlancar, Pemprov Jatim siap memfasilitasi kegiatan dengan menyiapkan panggung orasi sebagai ajang ekspresi buruh. Rencananya Gubernur Jatim Soekarwo siap dan sudah menyatakan hadir dan menemui buruh sekaligus berdialog," ucapnya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: