Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

CIMB Niaga Luncurkan CIMB Preferred Visa Infinite

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - CIMB Niaga akhirnya memiliki kartu kredit khusus untuk kalangan nasabah premiumnya yang loyal dan memiliki pengelolaan dana minimal Rp500 juta di CIMB Niaga. "Kartu kredit premium CIMB Preferred Visa Infinite ini dilincurkan sebagai apresiasi kami terhadap loyalitas nasabah preferred yang diberikan sebagai recognition card pendamping debit card yang sudah ada sebelumnya," ujar Samir Gupta, Didektur Consummer Banking CIMB Niaga, Kamis (7/5).

Hadir juga dalam peluncuran adalah Head of Preferred, Private & Wealth Management & Consumer Liabilities Business CIMB Niaga, Budiman Tanjung, Head of Card & Merchant Business, Bambang Karsono Adi, dan Presiden Drektur PT Visa Worldwide Indonesia.

Menurut Samir, potensi kartu kredit premium di Indonesia masih memiliki peluang yang menjanjikan. "CIMB Preferred Visa Infinite akan memanfaatkan pasar regional untuk meningkatkan pangsa pasar kartu kredit CIMB Niaga yang saat ini mencapai lebih dari 11%."

Beberapa keunggulan CIMB Preferred Visa Infinite diantaranya, bebas annual fee selamanya, pemilik kartu juga akan mendapat potongan harga diberbagai restoran ternama di Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Untuk transaksi di luar negeri/ internasional akan mendapat cash back maksimum Rp1 juta setiap bulan. Selain itu tersedia juga emergency medical assistance, travel assistance, Concierge Service, asuransi perlindungan dan asuransi perjalanan. “ Kartu kredit premium ini memberikan layanan dan manfaat yang lebih kepada nasabah yang mendukung aktifitas dan gaya hidup mereka sehari-hari,”

Pada kesempatan yang sama, Allyana mengatakan, “ Ini waktu yang tepat bgai CIMB Niaga untuk meluncurkan kartu kredit premium. Berdasarkan survey kami 50 % nasabah Indonesia pada segmen ini memiliki rasa optimesme yang lebih tertinggi dibanding dari negara lain, mereka juga senang menabung dan sangat mengutamakan kepentingan keluarga. Ditengah keterbatasan waktunya nasabah premium menginginkan penawaran dan layanan yang eksklusif sehubungan dengan lifestyle mereka,” tutur Ellyana.  

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: