Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tiket Kereta DAOP Jember Terjual Habis

Warta Ekonomi -

WE Online, Jember - Tiket sejumlah rangkaian kereta api untuk arus mudik dan balik Lebaran 2015 di wilayah Daerah Operasi (Daop) IX Jember, Jawa Timur, terjual habis sejak keberangkatan 11-26 Juli 2015.

"Sebagian besar tiket kereta yang terjual habis merupakan kelas ekonomi jarak jauh," kata Asisten Manajer Humas PT Kereta Api Daerah Operasi IX Jember, Tohari, di Kantor PT KAI Daop IX Jember, Senin (11/5/2015).

Tiket kereta api yang terjual hingga 100 persen yakni KA Logawa jurusan Purwokerto-Jember mulai keberangkatan tanggal 15-26 Juli 2015, sedangkan tiket KA Logawa jurusan Jember-Purwokerto terjual habis untuk keberangkatan 11-23 Juli 2015.

"Selain KA Logawa, KA Sritanjung jurusan Lempuyangan Yogyakarta-Banyuwangi juga terjual habis untuk keberangkatan sejak 15-25 Juli 2015, sedangkan sebaliknya jurusan Banyuwangi-Lempuyangan Yogyakarta terjual habis pada 14-19 Juli 2015," tuturnya.

Sementara tiket kereta kelas bisnis KA Mutiara Timur pagi jurusan Surabaya-Banyuwangi untuk masa angkutan Lebaran sudah terjual lebih dari 80 persen untuk keberangkatan 16 Juli 2015. "KA Logawa jurusan Purwokerto-Jember untuk keberangkatan 27 Juli 2015 dan KA Sritanjung jurusan Banyuwangi-Lempuyangan untuk keberangkatan 20 Juli juga sudah terjual lebih dari 80 persen," paparnya.

Menurut dia, habisnya tiket kereta api di sejumlah tujuan mudik dan balik Lebaran karena penumpang bisa memesan tiket secara daring (online) atau datang langsung ke stasiun Jember jauh-jauh hari yakni 90 hari sebelum masa keberangkatan.

"PT KAI sudah mulai melayani tiket untuk arus mudik Lebaran sejak 11 April 2015 pukul 00.00 WIB untuk keberangkatan pada H-7 Lebaran, sehingga masyarakat memanfaatkan layanan tersebut dengan sebaik-baiknya," katanya.

Rangkaian kereta yang beroperasi di wilayah PT KAI Daop IX Jember yakni kereta kelas eksekutif dan bisnis KA Mutiara Timur Siang dan KA Mutiara Timur malam, KA Logawa, KA Sritanjung, KA Tawangalun jurusan Banyuwangi-Malang, KA Probowangi jurusan Banyuwangi-Surabaya.

Sedangkan kereta lokal yakni KA Pandanwangi jurusan Jember-Banyuwangi, dan KA Probowangi jurusan Probolinggo-Banyuwangi. "Untuk masa angkutan Lebaran, kami tidak menambah jumlah rangkaian kereta karena pihak Daop Jember akan memaksimalkan rangkaian kereta yang sudah ada sesuai dengan kapasitas daya angkut masing-masing kereta," ujarnya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: