Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mentan: Harga Plastik Jauh Lebih Mahal dari Beras

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Menteri Pertanian Amran Sulaiman meragukan motif ekonomi di balik beredarnya beras plastik atau beras sintesis yang akhir-akhir ini meresahkan masyarakat. Menurut Amran, akan lebih menguntungkan jika pelaku langsung menjual plastik ketimbang repot-repot membuat dalam bentuk beras.

"Harga plastik jauh lebih tinggi dari harga beras. Plastik Rp 12.000 per kg, harga beras Rp 7.000-8.000 per kg. Tidak mungkin untuk dikomersilkan. Kalau mau dikomersilkan ya langsung saja jual plastiknya. Tidak usah campur beras. Ini kan merugikan mereka (pelaku) kalau mau dicampur ke beras," kata Amran usai mengelar rapat bersama Komisi IV DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/5/2015).

Selain itu, Mentan Amran juga menyebut pihaknya sudah melakukan sidak di beberapa tempat untuk menemukan peredaran beras plastik.

"Kita sudah sidak di Cibinong dengan Depok, tapi tidak temukan beras plastik. Masyarakat tenang saja. Saya yakin ini terjadi pada tempat yang tidak menyebar luas, aman," pungkasnya.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ferry Hidayat
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: