Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Polisi Bandara Ngurah Rai Siaga Amankan Arus Mudik

Warta Ekonomi -

WE Online, Kuta, Bali - Petugas Kepolisian Sektor Kesatuan Penjagaan dan Pengamanan Pelabuhan (KP3) Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, meningkatkan kesiagaan guna mengamankan kelancaran arus mudik menyambut Lebaran 2015.

Kepala Kepolisian Sektor KP3 Bandara I Gusti Ngurah Rai, Komisaris Orpa Sari ditemui di bandara setempat, Kamis (2/7/2015), menyatakan bahwa pihaknya kini lebih fokus melakukan pengamanan, mengingat pergerakan lalu lintas penumpang yang semakin tinggi menjelang libur panjang serangkaian tahun ajaran baru dan Lebaran 2015.

"Kami bersinergi dengan aparat terkait lainnya untuk mengantisipasi seandainya ada aksi kriminal yang kemungkinan bisa terjadi," ucapnya.

Pihaknya mengerahkan puluhan personel yang terbagi dalam tiga "shift" atau pergantian yang diperbantukan dalam posko pemantauan terpadu didirikan di Terminal Kedatangan Domestik bandara itu. Kerja sama juga lebih intensif dilakukan dengan Bea Cukai guna mengantisipasi masuknya barang selundupan seperti narkoba di tengah meningkatnya pergerakan manusia di bandara itu.

Selain dengan Bea Cukai, pihaknya menjalin kerja sama dengan aparat TNI-AU, Kesehatan Pelabuhan, Otoritas Bandara, Angkasa Pura, Dinas Perhubungan dan aparat terkait lainnya. Sementara itu, General Manajer PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai Trikora Harjo menjelaskan bahwa bersama dengan pihak terkait lainnya pihak telah mendirikan posko terpadu itu yang efektif beroperasi mulai H-15 hingga H+15.

"Jika dibandingkan tahun sebelumnya, biasanya posko terpadu mulai beroperasi H-7 hingga H+7," katanya.

Hal itu dilakukan, lanjut dia, guna memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada para penumpang. Selain, pergerakan manusia di bandara itu kini lebih mudah terpantau melalui kamera pengawas atau CCTV yang tersebar di sejumlah titik strategis dan bisa lansung diamati dari posko tersebut. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Advertisement

Bagikan Artikel: