Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

DPR Minta Menhub Evaluasi Kebakaran di Bandara Soetta

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto meminta pihak-pihak terkait agar segera melakukan investigasi dan evaluasi terkait kebakaran di Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta. Politisi Golkar yang akrab disapa Setnov itu meminta agar pemerintah dan pihak-pihak terkait memastikan kesiapan mudik jelang lebaran para penumpang tidak terganggu dengan peristiwa kebakaran yang berlangsung dari pukul 06.00 WIB Minggu kemarin.

"Ya sebaiknya lakukan investigasi kebakaran hingga gangguan tuntas diselesaikan. Saya berharap itu tidak membuat penerbangan menghadapi lebaran mudik terganggu," kata Setnov di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (6/7/2015).

Setnov pun meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan segera menindaklanjuti penyebab terjadinya kebakaran di bandara internasional tersebut. Dia mengingatkan bahwa dengan kepadatan di hari puasa dan jelang hari raya maka kejadian itu sebaiknya tidak terulang kembali.

"Menhub tolong diselidiki itu apakah karena suatu sistem atau hal yang berkaitan dengan masalah sebab lain sehingga tidak mengganggu kelancaran penerbangan yang lain, terutama yang berkaitan arus lebaran nantinya akan sangat mempengaruhi jalur masyarakat mengingat bulan-bulan ini sangat padat," imbuhnya.

Sebelumnya, kebakaran terjadi di JW Sky Lounge di Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 06.00 WIB. PT Angkasa Pura II menyebut setidaknya sebanyak 30 penerbangan terlambat atau delayed di atas 30 menit akibat kebakaran.

Atas kejadian ini, penumpang tidak mendapatkan ganti rugi oleh pihak bandara atas terlambatnya jadwal penerbangan. Peristiwa kebakaran yang melanda dianggap di luar perkiraan pihak bandara. Namun, pihak bandara membebaskan pajak bandara bagi semua penumpang yang ada di Bandara Soekarno-Hatta pada Minggu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ferry Hidayat
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: