Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ronaldo Bawa Madrid Hancurkan City 4-1

Warta Ekonomi -

WE Online, Melbourne - Cristiano Ronaldo tampil gemilang ketika Real Madrid membuktikan mereka berada di kelas yang berbeda dengan Manchester City melalui kemenangan besar 4-1, di depan para penonton yang memenuhi Melbourne Cricket Ground di International Champions Cup pada Jumat (24/7/2015).

Pesepak bola terbaik dunia Ronaldo memperlihatkan kemampuan-kemampuan luar biasa dan menorehkan namanya pada papan skor, ketika Real menghancurkan juara Liga Utama Inggris 2014 itu dengan penampilan menawan di babak pertama di depan lebih dari 99.000 penonton.

Itu merupakan rekor jumlah penonton terbanyak di MCG untuk satu pertandingan sepak bola tunggal. Juara Eropa sepuluh kali itu menikmati atmosfer tersebut, membuka pertahanan City melalui sentuhan-sentuhan ringan, tipuan-tipuan, dan penyelesaian tajam untuk tiga gol pada babak pertama.

Penyerang Prancis Karim Benzema membawa tim Spanyol itu memimpin dengan penyelesaian spektakuler pada menit ke-21. Benzema menyambar umpan silang gareth Bale melewati bahu kirinya pada penyelesaian brilian, setelah Dani Carvajal memperlihatkan permainan cemerlang di sayap kanan.

Ronaldo mencetak gol empat menit kemudian, melakukan sentuhan pertama yang tidak biasa untuk menyambut operan panjang pemain Jerman Toni Kroos sebelum mengemas gol. Kiper Inggris Joe Hart tidak mampu mencegah bola melewati garis gawang untuk menggandakan keunggulan Real, menyusul rapuhnya pertahanan City ketika Ronaldo menghibur penonton dengan selebrasi khasnya.

Hal itu semakin buruk bagi City ketika bek tengah Pepe mencetak gol ketiga dengan tandukan meneruskan tendangan sudut Isco, beberapa menit sebelum turun minum. Pada masa tambahan waktu babak pertama, City mendapat penalti untuk "hand ball" Sergio Ramos, ketika ia berebut bola dengan Sterling.

Incaran Manchester United Ramos mendebat keputusan wasit Jepang Hiroyuki Kimura, di mana ia menganggap tangan Sterling terlebih dahulu mengenai bola. Yaya Toure mencetak gol dari titik penalti untuk City sehingga skor berubah menjadi 3-1 saat turun minum.

Pemain Rusia Denis Cherychev membukukan gol keempat ketika ia menyambar umpan silang Isco ketika pertandingan tinggal menyisakan 17 menit. Malam bagi City semakin buruk ketika rekrutan baru Fabian Delph mengalami cedera otot paha belakang, dan ia harus diangkut keluar lapangan setelah hanya bermain selama 18 menit dan digantikan oleh Jesus Navas.

Pelatih Rafael Benitez melakukan empat pergantian saat turun minum dengan menarik keluar Benzema, Luka Modric, Carvajal, dan Pepe, sedangkan Manuel Pellegrini tidak mengubah komposisi pemainnya di City.

Ronaldo, pesepak bola dengan bayaran tertinggi di dunia, menghadirkan pesta bagi para penonton di MCG, dengan pergerakan "stepover"-nya untuk kemudian menyodorkan bola ke Gareth Bale namun bola sepakan pemain Wales itu melebar.

Edin Dzeko, yang merupakan subyek spekulasi transfer, mendapatkan permainan pertamanya di turnamen ini untuk City, masuk lapangan pada menit ke-64 ketika Toure, Ronaldo, dan Ramos ditarik keluar lapangan pada saat yang sama. Rekrutan termahal City Raheem Sterling tidak menonjol pada malam ini dan ia dijinakkan oleh Ramos, sebelum ia digantikan pada pertengahan babak kedua. (Ant)

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: