Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Warga Jakarta Sambut Aksi Save Petani Tomat

Warta Ekonomi -

WE Online Jakarta- Aksi Simpatik Save Petani Tomat yang di gagas Kader dan Simpatisan PKS Jakarta mendapat sambutan  antusias dari warga Jakarta yang sedang melakukan kegiatan Car Free Day (CFD) di Bundaran Hotel Indonesia, Ahad (30/8).

Warga yang sedang berolah raga tersebut,  bergabung dengan kegiatan PKS. Mereka ikut membawa poster yang berisi ajakan untuk membantu nasib para petani tomat, diantaranya Save Tomatto Farmest. Selamatkan Petani Tomat-Kalau Bukan Kita Siapa Lagi, Ayo Makan Tomat agar Indonesia Sehat,  Indonesia Negara Agraria-Jangan Biarkan Petani Tomat Sengsara dan  Negara Krisis Petani Tomat Paling Miris. Mereka juga meneriakkan yel-yel "Save Petani Tomat".

Warga  juga ikut mengabadikan aksi ini  dan berfoto bersama dengan latar patung selamat datang. Mereka juga mengikuti aksi Freeze Mob. Mereka makan tomat  bersama, kemudian secara serentak mereka melakukan aksi mematung sambil menggigit tomat.

Aksi ini digelar sebagai bentuk kepedulian kepada para petani tomat yang mengalami krisis harga jual hingga mencapai Rp. 300 per kilogram.  PKS Jakarta mengajak masyarakat untuk membeli tomat dengan harga yang layak, sehingga petani tomat bisa lebih sejahtera.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: