Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Nizar Zahro: RUU Pengampunan Nasional Tak Mendidik

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Nizar Zahro menolak Rancangan Undang-undang (RUU) Pengampunan Pajak Nasional. Menurut Nizar RUU Pengampunan Nasional tidak mendidik, serta dinilai tidak ada kesetaraan dan tidak adil bagi wajib pajak yang selama ini patuh membayar pajak setiap tahunnya.

"Di mana rasa keadilan dan kesetaraannya kalau pemerintah ingin memberikan pengampunan kepada wajib pajak yang tidak pernah membayar pajak," kata Nizar melalui pesan singkat, Rabu (7/10/2015).

Politisi Gerindra ini menjelaskan, sampai hari ini, pemerintah dinilai terlalu pesimis . Menurut Nizar dari target Rp 1.284 triliun dari pajak, sampai hari ini tidak sampai mencapai 55 persen penerimaannya. Ia juga mengaku pesimis, sekalipun pemerintah memberi pengampunan, para wajib pajak nakal tidak akan mengulangi kesalahannya.

"Oleh karena itu saya menolak tegas RUU Pengampunan nasional yang diusulkan oleh beberapa fraksi di DPR RI karena alasan di atas juga tidak efektif dalam meningkatkan penerimaan pajak negara dan sangat tidak mendidik masayarakat wajib pajak karena tidak ada jaminan wajib pajak yg tidak membayar akan patuh membayar pajak lagi," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ferry Hidayat
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: