Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Telkomsel: Kami Miliki 100.000 BTS Hingga Perbatasan

Warta Ekonomi -

WE Online, Balikpapan - Direktur Utama PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) Ririek Adriansyah mengklaim bahwa jangkauan sinyal selular Telkomsel sudah mencakup 99 persen wilayah Indonesia.

"Kami memiliki 100.000 BTS, hingga ke perbatasan negara," kata Ririek Adriansyah di Balikpapan, Minggu (29/11/2015).

Di Kalimantan Timur, BTS (base transceiver system) atau menara telekomunikasi yang dioperasikan Telkomsel sudah bercokol di Tiong Ohang dan Long Lunuk, Kecamatan Long Apari, kecamatan Kabupaten Mahakam Ulu yang berbatasan dengan rimba lebat dan negara bagian Sarawak, Federasi Malaysia.

Di Kalimantan Utara, Telkomsel dengan bantuan Detasemen Zeni 7 Kodam VI Mulawarman menegakkan BTS di Long Layu, Kabupaten Nunukan, serta Agung Baru, Kabupaten Malinau.

Tiong Ohang adalah pusat pemukiman Orang Bahau, Orang Kayan, dan Orang Penihing di Kecamatan Long Apari, Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. Tiong Ohang juga menjadi ibu kota kecamatan di jantung Pulau Borneo itu. Untuk mencapai Tiong Ohang, dari Long Bagun, Kutai Barat, diperlukan waktu sekitar 6 jam memudiki Sungai Mahakam. Long Bagun sendiri lebih kurang 400 km barat laut Balikpapan.

Menurut Adriansyah, pelanggan Telkomsel mencapai 150 juta, termasuk para pelanggan di perbatasan. Sabtu malam, di Balikpapan Dirut Telkomsel meresmikan layanan 4G LTE bagi Kota Minyak. Layanan 4G LTE memungkinkan pertukaran data yang lebih cepat dan lebih efisien.

Menurutnya, Balikpapan adalah kota ke-11 di Indonesia yang mendapat layanan tersebut. Hingga akhir tahun direncanakan akan terus bertambah sampai 14 kota.

"Komitmen kami paling luas. Sekarang ini ada 2.200 lebih BTS 4G dengan jumlah pelanggan 1,8 juta, sementara target kami hingga akhir tahun nanti adalah 2 juta pelanggan," kata Adriansyah optimistis. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: