Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bos BJB Yakin Fed Rate Masih Belum akan Naik

Warta Ekonomi -

WE Online, Bali - Manajemen PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) berharap, Bank Sentral Amerika (The Federal Reserve/The Fed) dapat segera memberikan kepastian terkait rencana kenaikan suku bungan acuan (Fed rate).

Hal ini disampaikan oleh Direktur Utama BJBR, Ahmad Irvan, dalam acara Media Gathering Bank BJB, di Bali, Senin (30/11/2015).

"Kabarnya di Desember ini the fed akan naikan suku bunganya 0,25 persen. Tapi belum. Kita berdoa saja ada kepastian dari the fed. Kalau mau naik, naiklah. Jadi ada kepastiian untuk perekonomian indonesia," katanya.

Namun, ia memandang The Fed masih belum akan memutuskan untuk menaikan suku bunga acuannya di Desember ini. "Tapi, kalau saya punya feeling belum akan naik Desember ini. Namun, isu yang berkembang dari pengamat ekonomi itu kan seperti itu. Mereka akan naikkan," ucapnya.

Seperti diketahui, The Fed mengisyaratkan kenaikan suku bunga pada Desember, yang pertama dalam lebih dari sembilan tahun terakhir, langkah itu telah berulang kali ditunda karena pertumbuhan ekonomi AS dan global tetap lemah, namun sekarang secara luas banyak diperkirakan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: