Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Asippindo Dorong Prioritas KUR untuk Masyarakat Papua

Warta Ekonomi -

WE Online, Jayapura - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (Asippindo) Indonesia Timur mendorong pendistribusian Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bumi Cenderawasih yang lebih diprioritaskan kepada pengusaha orang asli Papua.

Ketua DPD Asippindo Indonesia Timur Desty Pongsikabe, di Jayapura, Jumat (12/2/2016), mengatakan, berdasarkan pantauan selama ini penyaluran dana KUR ini belum banyak menyentuh para pengusaha asli Papua.

"Banyak sekali pengusaha asli Papua yang dipersulit untuk mendapatkan penyaluran KUR ini oleh pihak perbankan," katanya.

Menurut Desty, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) pada tahun ini mengalokasikan Rp100 triliun untuk program Kredit Usaha Rakyat (KUR).

"Anggaran ini meningkat lebih dari tiga kali lipat jika dibandingkan dengan target penyaluran KUR pada 2015 yang hanya sebesar Rp30 triliun," ujarnya.

Sayangnya, kata Desty, implementasi dari penyaluran dana KUR bagi pengusaha asli Papua belum terlihat.

"Kita saja tidak mengetahui berapa serapan dana KUR bagi wilayah Indonesia timur, khususnya di Papua pada tahun sebelumnya, manfaat dan dampaknya tidak jelas," katanya lagi.

Dia menambahkan, pihaknya mengharapkan pada 2016 serapan dana KUR khusus di Papua dapat terlihat dan terjadi peningkatan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Pihak perbankan khususnya di Bumi Cenderawasih juga harus memberikan kepercayaan bagi para pengusaha asli Papua agar dapat menyerap dana KUR ini dengan baik," ujarnya lagi. (Ant)

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: