Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sinar Mas Land Luncurkan Anarta House, Rumah Seharga dibawah 1 Milyar

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Sukses meluncurkan Azzura House , Assana House ,Anila House dan Vanya lakeside dari kawasan hunian hijau Vanya Park di BSD City membuat Sinar Mas Land sebagai salah satu pengembang properti terbesar dan terpercaya di Indonesia menghadirkan klaster kelima  dan terbaru yakni Anarta House yang berkonsep Society Garden House. Mengedepankan kemudahan akses, kenyamanan sekaligus keamanan di lingkungan yang sangat strategis ditunjang kawasan hunian hijau eksklusif Vanya Park menjadikan Anarta House sebagai pilihan hunian dan investasi terbaik bagi masyarakat urban yang modern dan dinamis namun mendambakan kehidupan berkualitas.

Anarta House yang berada di kawasan hunian hijau Vanya Park terletak persis di jalur utama baru ROW 42 yang menghubungkan BSD City dengan serpong area, di mana di jalur utama ini nanti nya akan terpusat pada kawasan komersial besar dengan pemandangan danau alami. Seluruh keunggulan tersebut juga disokong dengan sudah beroperasinya jalan tol JORR West 2 ruas Ciledug-Ulujami yang membuat akses lebih banyak, lebih mudah dan lebih cepat ke BSD City. Faktor ini berpengaruh besar terhadap keterjangkauan wilayah dan juga meningkatkan nilai investasi properti Anarta House di Vanya Park BSD City.

Ishak Chandra, CEO Strategic Development and Services Sinar Mas Land mengungkapkan dalam siaran pers hari ini,”Anarta House merupakan bentuk inovasi Sinar Mas Land yang berkomitmen menyediakan kebutuhan hunian berkualitas bagi masyarakat. Melalui hunian ini masyarakat dimanjakan dengan kenyamanan hidup dan keindahan suasana hijau kawasan hunian Vanya Park. Hunian di Anarta House dirancang dengan layout yang compact dan artistik menyesuaikan kebutuhan tren hunian modern.” Katanya dalam pers rilis yang diterima Redaksi Warta Ekonomi di Jakarta, Kamis (25/2/2016).

Dirinya memaparkan bahwa hal ini yang menjadikan Anarta House berbeda dari hunian lainnya karena masyarakat akan mendapatkan pengalaman, desain, serta harga yang masih baru di kawasan BSD City.

Society Garden House menjadi konsep dari Anarta House, produk properti terbaru Sinar Mas Land di kawasan hunian hijau Vanya Park. Mengedepankan desain stylish dan nyaman dengan pengolahan layout bangunan yang compact & smart sekaligus optimal, Anarta House menjadi pilihan hunian terbaik. Tak hanya itu, produk properti ini memanjakan para penghuninya dengan menyediakan perlengkapan furniture yang lengkap dan didesain khusus untuk memberikan sesuatu yang berbeda bagi para penghuninya.

Anarta House terdiri dari 3 lantai dengan LB/LT 89/34 , dilengkapi dengan 3 ruangan, dimana di setiap ruangannya terdapat 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi. Anarta House dijual mulai harga Rp. 900 jutaan dan tersedia 239 unit. Lingkungan Anarta House dilengkapi dengan 2 kolam renang dengan free wifi ,Common Area dengan taman yang hijau  untuk mendukung konsep society bagi para penghuninya, serta ditunjang dengan Golf Car untuk memudahkan mobilitas penghuni .

Ishak Chandra menjelaskan lebih mendalam dengan mengatakan, “Anarta house merupakan hasil dari inovasi Sinar Mas Land untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat akan ruang hunian ideal dan nyaman di kawasan hunian terbaik. Desain hunian mengoptimalkan penempatan tata ruang yang tepat, sehingga udara dan cahaya matahari dapat masuk demi menunjang suasana kehidupan terbaik bagi setiap penghuninya.” Tambahnya.

Vanya Park merupakan sebuah kawasan hunian yang cozy dengan atmosfir urban adventure (pertualangan gaya urban) yang fun dan kental dengan gaya Amerika. Vanya yang dalam bahasa Sansekerta mengandung arti hijau, dibangun di kawasan seluas 30 ha dengan konsep “the art of living”. Kawasan hunian yang teduh ini akan diperkuat dengan kehadiran 7 adventure park yang mengedepankan petualangan indera “see-feel-touch-hear-taste” untuk para konsumen. Konsep “the art of living” di Vanya Park diharapkan dapat menstimulus perasaan bahagia sehingga konsumen dapat lebih maksimal dalam melakukan kegiatan yang mereka sukai.

Vanya Park berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman baru kepada setiap penghuninya, tanpa memandang usia. Sejumlah fasilitas adventure park yang dapat dinikmati di antaranya Playing Park (area petualangan untuk si kecil yang berorientasi alam), Dancing Park (menyediakan mini stage untuk anda melihat dan dilihat), Color Park (menyediakan indahnya warna-warna alam yang alami melalui keindahan bunga-bunga pilihan), Music Park (sebuah pilihan yang tepat untuk menikmati musik atau bergaya sebagai musisi), Scent Park (menyediakan wewangian alami dengan healing sensation), dan Fruit Garden (menyediakan buah-buahan yang dapat dipetik langsung dari pohon yang tertanam di area garden).

“Pengalaman inilah yang kami sebut urban adventure. Petualangan ini terus berlanjut dengan keberadaan tujuh taman petualangan (adventure park). Semuanya akan memuaskan seluruh pancaindera kita karena Vanya Park dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam mengaktualisasi diri, penyaluran hobi dan tempat bermain, sekaligus berkontemplasi dalam suasana alam yang dinamis di lokasi strategis,” tutup Ishak Chandra.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: