Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Fahri Tuding Ahok Manfaatkan Parpol untuk Kepentingan Pribadi

Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menilai Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah melecehkan partai politik. Kata Fahri, ketika Ahok menggalang dukungan dari jalur independen dia terus melakukan kritik terhadap partai politik.

Akan tetapi, ketika dia merasa gagal mengorganisir dukungan dari jalur independen, dia justru kembali mencari dukungan parpol.

"Tapi di saat ada tanda-tanda dukungan fotocopy yang sudah dia peroleh bermasalah, dia langsung mendekatkan diri dan memuji partai politik. Ahok paham bahwa yang paling mudah adalah lewat jalur parpol karena parpol apalagi PDIP sudah tidak perlu verfikasi karena suara PDIP di DPR yang mencukupi, dan verifikasi partai politik tidak serumit untuk verifikasi dukungan calon independen apalagi muncul masalah pembelian kopi KTP, " kata Fahri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2016).

Kendati sudah dilecehkan, akan tetapi justru elite parpol yang telah memberikan dukungan resmi kepada Ahok tidak merasa parpol tengah dilecehkan.

"Enak-enak saja tuh, sebagian partai politik bahkan mendukung Ahok lagi," imbuhnya.

Fahri menilai Ahok merupakan sosok politisi yang tidak punya tradisi setia pada parpol dan menuding Ahok hanya mempergunakan parpol sebaga alat untuk kepentingan pribadinya.

"Ini yang menurut saya salah. Tidak ada demokrasi tanpa parpol. Kalau kita matikan parpol yang berkuasa orang-orang kaya," pungkas politisi PKS tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ferry Hidayat
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: