Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

UEFA Rilis Tiga Kandidat Pengganti Platini

Warta Ekonomi, Jakarta -

UEFA mengumiman tiga nama kandidat yang akan menggantikan Michel Platini sebagai Presiden UEFA. Mereka adalah Michael van Praag asal Belanda, Angel Maria Villar asal Spanyol, dan Aleksandar Ceferin asal Slovenia yang akan bertarung untuk menjadi presiden UEFA pada September nanti,

Ketiga Presiden di federasinya masiing-masing itu merupakan kandidat-kandidat yang telah mendaftarkan pencalonannya pada tenggat waktu Rabu (21/7) untuk pemungutan suara di Athena pada 14 September.

Pemungutan suara dilakukan untuk menemukan pengganti Michel Platini asal Prancis, yang diskors empat tahun karena pelanggaran-pelanggaran etika.

Platini diskors, bersama dengan mantan presiden FIFA Sepp Blatter, terkait pembayaran senilai dua juta franc Swiss . Jumlah uang tersebut diterima Platini dari FIFA dengan persetujuan Blatter pada 2011 untuk pekerjaan yang telah selesai dilakukan satu dekade sebelumnya. Ia menolak tuduhan bahwa dirinya melakukan pelanggaran.

Sang pemenang pemilihan itu akan harus secepatnya menyelesaikan isu Liga Champions, kompetisi unggulan UEFA.

Kemungkinan dibentuknya Liga Super untuk klub-klub elit, atau mekanisme yang menjamin klub-klub besar mendapatkan tempat yang menguntungkan di Liga Champions, telah didiskusikan dalam pertemuan-pertemuan pribadi.

UEFA perlu menyelesaikan format seluruh kompetisi klub untuk siklus 2018-2021 pada akhir tahun ini.

Van Praag mengakui ketika mengumumkan pencalonannnya bahwa UEFA telah memasuki jalan buntu akibat absennya Platini, dan terdapat keperluan untuk mengatasi ancaman Liga Super.

Villar, yang telah mengepalai federasi Spanyol sejak 1988 dan telah terpilih ulang sebanyak tujuh kali, mengumumkan pencalonannya pada Selasa, satu hari sebelum tenggat waktu.

Ceferin mengatakan ia memiliki dukungan dari 13 federasi sepak bola Eropa Timur, empat dari negara-negara Nordic, ditambah Italia. Rival-rivalnya tidak mengeluarkan komentar apapun mengenai dukungan yang mereka dapatkan.

Platini terpilih pada 2015 dan pemenang pemilihan akan menyelesaikan mandatnya yang berlangsung sampai 2019.

Ketiga kandidat juga akan harus menyelesaikan pemeriksaan integritas, yang dilakukan oleh FIFA, tambah UEFA. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: