Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pencapaian Omzet Penjualan Logam Mulia Pegadaian Medan Meningkat

Warta Ekonomi, Medan -

Pencapaian omzet penjualan logam mulia secara konvensional s/d bulan Juni 2016 Rp7.047.899.879 untuk 1.206 orang dan penjualan logam mulia syariah Rp2.686.343.092 untuk 347 orang, sedangkan sisa kredit penjualan logam mulia secara konvensional s/d bulan Juni 2016 Rp 6.794.771.878, untuk 1.541 orang sedangkan sisa kredit penjualan logam mulia secara syariah Rp2.669.007.458 untuk 415 orang.

Humas Pegadaian Medan, Lintong Panjaitan mengatakan bahwa dewasa ini, layanan penjualan logam mulia dilakukan kepada masyarakat umum secara tunai maupun secara angsuran dengan proses cepat, dan dalam jangka waktu yang fleksibel. Logam mulia bisa menjadi alternatif pilihan investasi yang aman guna mewujudkan kebutuhan pada masa mendatang.

"Seperti untuk menunaikan ibadah haji, mempersiapkan biaya pendidikan anak, memiliki rumah idaman, serta kendaraan pribadi, dan lainnya," katanya di Medan, Kamis (28/7/2016).

Naiknya harga logam mulia saat ini, sangat berpengaruh positif bagi nasabah dimana masyarakat banyak melakukan penjualan logam mulia yang mana dananya digunakan sebagai modal kerja/modal usahanya. Yang barang tentu sangat membantu di dalam pengembangan usahanya.

Dan apabila nantinya pada saat harga emas turun nasabah akan membeli sebagai modal investasinya di masa yang akan datang, yang pasti meningkatkan pembelian logam mulia itu sendiri.

"Harapan dari masyarakat yang mempunyai dana menganggur pada saat harga emas turun nantinya tentu menyambut positif turunnya harga logam mulia tersebut," ujarnya.

Hampir di setiap outlet Pegadaian banyak yang melakukan transaksi tunai dan kredit logam mulia. Turunnya harga logam mulia ini, berdampak positif pada kredit logam mulia di kantor Pegadaian.

"Di samping itu, banyak para pedagang yang memanfaatkan Pegadaian untuk keperluan menambah modal kerja/usahanya guna membeli kebutuhan-kebutuhan usahanya yang dibutuhkan masyarakat maupun perusahaan-perusahaan. Jadi, kebutuhan dari masyarakat akan tinggi juga. Makanya saya pikir akan banyak menjual guna menambah modal kerja/usahanya," ujarnya.

Mengenai persiapan dana yang disediakan oleh Pegadaian untuk musim anak sekolah ini, masyarakat tidak perlu khawatir.

"Berapapun yang dibutuhkan oleh masyarakat nantinya, dananya telah tersedia," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: