Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

12 Negara Gelar Teknologi Pengolahan Hasil Laut dan Sistem Pendingin

Warta Ekonomi, Jakarta -

Dua pameran internasional digelar bersamaan di Ji Expo Kemayoran, Jakarta 28-30 September 2016, dua pameran yang berkaitan, International Indonesia Seafood and Meat Expo (IISM) dan Refrigeration & HVAC Indonesia 2016.

IISM merupakan pameran yang ketiga diadakan di Jakarta  berfokus pada produk-produk makanan laut dan daging yang berkualitas, dengan menampilkan mesin inovatif dan dan modern yang diikuti 200 perusahaan dari  12 negara seperti Indonesia, Turky, USA, Cina, Malaysia, Swedia, Italia.  

IISM juga merupakan one-stop procurement dan sourching yang menhadirkan teknologi terbaik dan melengkapi rantai pasokan makan laut dan pengolahan daging. Pameran meliputi teknologi penyimpanan makanan dingin, metode dan peralatan pengemasan, top grade freshm chilled and frozen seafood and meat produce dan kebutuhan managemen refrigerator.

“Pertumbuhan yang menjanjikan dari industri perikanan dan peternakan di Indonesia harus didukung dengan peningkatan produktivitas dan peningkatan teknologi melalui pemanfaatan infrastruktur dan sistem rantai pendingin yang modern. Guna meningkatkan volume dan memastikan produk makanan laut dan daging yang berkualitas, perusahaan rantai pendingin memainkan peranan penting dalam meningkatkan standar kualitas bagi industri produksi dan pasokan makanan yang lebih luas,” ujar Sofianto Widjaja, Managing Director Pellita Promo International (PPI) selaku penyelenggara IISM.

Sementara Refrigeration & HVAC Indonesia 2016, mencakup berbagai hal mengenai teknologi refrigerator dan sistem tata udara yang sangat dibutuhkan guna meningaktkan kinerja industri Indonesia. pameran ini menjawab kebutuhan Indonesia untuk mendapatkan teknologi tepat yang memungkinkan pelaku usaha melayani lebih baik kebutuhan dalam negeri sekaligus sebagai jalan menuju pasar global.

“Tren global industri refrigerator dan HVAC telah menyentuh Indonesia, teknologi berstandar dunia kini sangat dibutuhkan untuk meningaktkan kemampuan Indonesia mencapai potensi pasar tertingginya serta pertumbuhan di seluruh sektor ekonomi penting, “ tambah Sofianto.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: