Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Prasetyo Edi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot

Prasetyo Edi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris DPD PDIP Jakarta Prasetio Edi Marsudi ditunjuk oleh empat partai (PDIP, Golkar, Hanura, Nasdem) untuk menjadi Ketua Tim Pemenangan Kandidat Pasangan Calon Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

"Saya ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot, semoga menang pada pilkada mendatang," kata Prasetio di Rumah Lembang Jakarta Pusat, Jumat siang (30/9/2016).

Ia menjelaskan bahwa struktur akan segera dibentuk setelah penunjukan dirinya menjadi ketua tim pemenangan. Prasetio juga mengatakan bahwa jumlah anggota struktur tim pemenangan nantinya berjumlah lebih dari 50 orang.

Sementara itu, Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Indonesia Satu (Jawa dan Sumatera) dari Partai Golkar Nusron Wahid mengatakan bahwa alasan penunjukkan Prasetio sebagai ketua, karena ia paham mengenai seluk beluk politik Jakarta.

"Rekam jejak Prasetio bagus dalam memenangkan calon yang diusung, sehingga itu sudah bukti bahwa ia memiliki pengalaman, menurut catatan ia tiga kali memenangkan calon dalam pemilu," kata Nusron.

Prasetio yang juga menjadi Ketua DPRD DKI Jakarta juga dipercaya untuk bisa memimpin lima wilayah DKI Jakarta yang mempunyai anggota-anggota di tiap daerahnya.

Struktur tim pemenangan paling lambat akan selesai pada tanggal 4 Oktober 2016. Kemudian akan didaftarkan ke KPUD pada 4 Oktober.

Nusron juga mengatakan akan segera menempatkan posko-posko tim pemenangan Ahok-Djarot di seluruh wilayah Jakarta. "Kalau bisa saya ingin setiap kelurahan ada posko tim pemenangan, sehingga memudahkan dalam berkomunikasi antar wilayah," katanya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Advertisement

Bagikan Artikel: