Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BI Fokus Kembangkan Layanan Nontunai untuk Keuangan Syariah

BI Fokus Kembangkan Layanan Nontunai untuk Keuangan Syariah Kredit Foto: Fajar Sulaiman
Warta Ekonomi, Surabaya -

Bank Indonesia (BI) terus mendorong Gerakan Nasional Nontunai (GNNT) kepada masyarakat. Dalam pengembangan konsep nontunai untuk mendukung transaksi keuangan syariah, bank sentral memfokuskan pada beberapa aspek.

"Ada tiga aspek utama dalam mendorong nontunai di masyarakat khususnya pada keuangan syariah," ujar Kepala Grup Pengembangan dan Sistem Pembayaran Ritel BI Pungky P Wibowo di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (27/10/2016).

Pertama, adalah pengembangan instrumen/layanan nontunai dilakukan dengan mengacu pada prinsip syariah dan sesuai dengan karakteristik masyarakat muslim. Kedua, pengembangan dilakukan dengan berbasis pada inovasi sebagai motor (innovative driven).

"Ketiga, dukungan ekosistem e-payment merupakan faktor penting untuk menjaga keberlangsungan layanan nontunai karena dapat membuat transaksi keuangan menjadi lebih mudah diakses dan efisien," paparnya.

Melalui ketiga aspek tersebut, Pungky berharap layanan nontunai mampu memfasilitasi transaksi keuangan di pesantren sehingga semakin efisien namun tetap sesuai dengan prinsip syariah.

"Penyediaan layanan nontunai di lingkungan pesantren akan mendorong peningkatkan pemahaman dan pengalaman masyarakat dalam bertransaksi nontunai," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: