Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Harus Dikembalikan, Kredit Perbankan Bukan Hibah

Harus Dikembalikan, Kredit Perbankan Bukan Hibah Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Manado -

Pakar Hukum Investasi dan Dagang Universitas Sam Ratulangi (Samrat) Manado Sulawesi Utara Dr Jemmy Sondakh menegaskan kredit perbankan kepada masyarakat harus dikembalikan bukan hibah.

"Pinjaman pemerintah melalui perbankan bukan hibah, namun pemberian modal untuk menguatkan usaha dan harus dikembalikan," kata Jemmy di Manado, Jumat (28/10/2016).

Ia mengatakan, perbankan perlu memberi petugas pendampingan kepada debitur/nasabah secara terus menerus, agar tetap membayar sesuai aturan yang berlaku.

Dia mengatakan perbankan harus memberi perhatian serius kepada UMKM tentang pemberian pinjaman agar jangan sampai salah pemanfaatan.

"Jadi perlu ada petugas pendampingan agar penyaluran kredit ini benar-benar sesuai sasaran," ungkap Sondakh.

Ia menilai, sektor UMKM merupakan Usaha Mikro adalah usaha produktif milik orang perorangan atau badan usaha perorangan yang memenuhi kriteria Usaha Mikro sebagaimana diatur dalam Undang-Undang ini.

Usaha Kecil ini kata Sondakh, usaha ekonomi produktif yang berdiri sendiri, yang dilakukan oleh perorangan atau badan usaha yang bukan merupakan anak perusahaan atau bukan cabang perusahaan yang dimiliki.

"Bahkan dikuasai atau menjadi bagian baik langsung maupun tidak langsung dari usaha menengah atau usaha besar," kata Sondakh.

Sondakh menambahkan, ciri-ciri UMKM memiliki manajemen berdiri sendiri, modal disediakan sendiri, daerah pemasarannya lokal, aset perusahaannya kecil, dan jumlah karyawan yang dipekerjakan terbatas.

"Asas pelaksanaan UMKM adalah kebersamaan, ekonomi yang demokratis, kemandirian, keseimbangan kemajuan, berkelanjutan, efesiensi keadilan, serta kesatuan ekonomi nasional," demikian Sondakh. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: