Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Habib Rizieq Minta Jokowi Tegakan Hukum Al Quran

Habib Rizieq Minta Jokowi Tegakan Hukum Al Quran Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) serta Khatib Shalat Jumat dalam Aksi 212 Habib Rizieq mengapresiasi kehadiran Presiden Joko Widodo di Lapangan Monas. Kehadiran Jokowi di pusat massa umat Islam berkumpul disambut hangat oleh Rizieq. Dalam sambutannya, Rizieq berpesan agar Jokowi untuk turut serta menegakan Al Quran dengan segera menangkap Gubernur DKI Jakarta non aktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Kami apresiasi Pak Jokowi yang hadir," kata Rizieq di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016).

Rizieq berharap kehadiran Jokowi mampu menegakkan aturan yang ada. Terutama dalam kaitannya dengan pembelaan terhadap Al Quran.

"Dengan kehadiran beliau mudah-mudahan memberikan Taufiq dan Hidayah sehingga mereka semua ikut menegakkan Alquran, membela Alquran," imbuhnya.

Usai Jokowi memberikan sapaan singkat, teriakan "Tangkap Si Ahok" bergemuruh usai sambutan."Tangkap, tangkap, tangkap si Ahok, tangkap si Ahok sekarang juga" pekik massa Aksi 212 secara kompak.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ferry Hidayat
Editor: Rahmat Patutie

Advertisement

Bagikan Artikel: