Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Fokus UMKM, BRI Bidik Pertumbuhan Kredit 15-16 Persen 2017

Fokus UMKM, BRI Bidik Pertumbuhan Kredit 15-16 Persen 2017 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Rakyat Indonesia Persero Tbk membidik pertumbuhan kredit sebesar 15-16 persen pada 2017.

Direktur Utama BRI Asmawi Syam di Jakarta, Kamis (8/12/2016), mengatakan fokus penyaluran kredit perseroan tetap mengandalkan sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dengan perkiraan pertumbuhan dapat mencapai 20 persen pada tahun depan.

Namun, selain UMKM, lanjut Asmawi, BRI juga ingin mengoptimalkan kredit korporasi khususnya kepada Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sektor infrastruktur. Proyek infrastruktur yang akan dibiayai BRI 2017, kata Asmawi, merupakan proyek yang dapat menopang secara langsung pertumbuhan bisnis UMKM.

"Kita pilih yang memberikan efek ke bisnis UMKM. Seperti pelabuhan untuk logistik, dan infrastruktur listrik untuk menopang usaha di pedesaan," ujarnya.

Untuk tahun ini, kata Asmawi, kredit perseroan dapat tumbuh 15 persen. Pada 2015, kredit BRI tersalurkan Rp558,43 triliun.

Selain pertumbuhan organik, kata Asmawi, BRI belum ingin sesumbar untuk pertumbuhan anorganik pada 2017. Dia mengatakan perseroan masih menunggu pembentukkan induk usaha (Holding) BUMN keuangan.

Setelah "Holding" yang akan menggabungkan empat bank BUMN tersebut rampung, kata Asmawi, BRI akan mematangkan rencana anorganik.

Hingga September 2016, BRI mencatatkan pertumbuhan kredit hingga 16,3 persen atau sebesar Rp603,5 triliun. Pertumbuhan itu lebih baik dari industri di periode sama yang sebesar 6,8 persen. Laba BRI di triwulan III 2016 sebesar Rp18,6 triliun. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Advertisement

Bagikan Artikel: