Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ada Ruang Seni di BTPN Sinaya

Ada Ruang Seni di BTPN Sinaya Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) memahami bahwa nasabah memiliki kebutuhan beragam. Termasuk nasabah BTPN Sinaya yang berasal dari segmen affluent.

Salah satu upaya menjawab kebutuhan nasabah yang beragam, BTPN menghadirkan inovasi pada kantor cabang BTPN Sinaya yang disebut LATAR. LATAR merupakan ruang seni (art space) pada Kantor Cabang BTPN Sinaya yang terletak di Menara BTPN Jakarta yang berfungsi untuk menampilkan karya seni dari para seniman tanah air.

Selain menjadi tempat menikmati karya seni, nasabah juga dapat memanfaatkan LATAR sebagai ruang bersosialisasi. Peluncuran LATAR dilakukan bersamaan dengan peresmian Kantor Cabang BTPN Sinaya pada kamis lalu.

Direktur BTPN Anika Faisal mengatakan LATAR memiliki arti sebagai halaman depan BTPN yang berfungsi sebagai ruang bertemu, berkumpul, dan berinteraksi bagi para nasabah. Sebagai ruang seni pada kantor cabang perusahaan, LATAR diharapkan mampu menciptakan suasana positif bagi nasabah yang melakukan aktivitas perbankan.

?Secara periodik, LATAR akan menghadirkan karya-karya dari seniman lain. Karya seni yang dipamerkan tidak terbatas pada disiplin seni rupa, tetapi juga mencakup fotografi, desain, seni kriya, lukis dan berbagai karya seni lain,? katanya dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Senin (13/3/2017).

D isamping itu, BTPN melalui BTPN Sinaya juga menawarkan program Sahabat Daya. Anika Faisal menuturkan progam ini menawarkan kesempatan kepada seluruh penabung dan deposan untuk berbagi dan berinteraksi langsung dengan nasabah mass market.?

?Sahabat Daya adalah program yang mengajak seluruh stakeholder BTPN untuk berpartisipasi langsung dalam memberdayakan mass market. Melalui program ini, kita bisa berbagi pengetahuan dan memberikan inspirasi serta berinteraksi langsung dengan nasabah mass market,? pungkas Anika.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Dewi Ispurwanti

Advertisement

Bagikan Artikel: