Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tarif Listrik Pelanggan Golongan 450 VA Tidak Naik Hingga Juni

Tarif Listrik Pelanggan Golongan 450 VA Tidak Naik Hingga Juni Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan pemerintah dan PT PLN berkomitmen untuk tidak menaikkan tarif dasar listrik hingga 30 Juni mendatang, khusus kepada pelanggan golongan 450 VA.

"Komitmen pemerintah 1 April hingga 30 Juni tidak ada kenaikan tarif listrik kecuali kelas 900 VA yang memang subsidinya dikurangi pelan-pelan," kata Menteri Jonan saat membuka diskusi di Jakarta, Rabu (29/6/2017).

Jonan menjelaskan tarif listrik akan mengalami kenaikan untuk pelanggan listrik golongan 900 VA, namun subsidi untuk 900 VA yang saat ini berjumlah 23 juta pelanggan mulai dikurangi perlahan hingga 4,5 juta pelanggan saja yang berhak menerima.

Ada pun pengurangan jumlah pelanggan yang menerima subsidi tersebut sudah melalui persetujuan DPR dalam APBN 2017.

Jonan juga mengapresiasi beberapa pelanggan golongan 900 VA yang meminta dihapus dari daftar pelanggan penerima subsidi.

"Dari laporan Dirjen Ketenagalistrikan bulan lalu ada tujuh orang pelanggan listrik 900 VA meminta nama mereka dihapus dari orang yang mendapat subsidi. Ini bagus sekali," ungkap mantan Menteri Perhubungan tersebut.

Tahun ini Kementerian ESDM dan PLN menyediakan subsidi listrik sebesar Rp47 triliun dalam APBN 2017 dan diharapkan subsidi akan menurun seiring harga listrik yang kompetitif dan efisien serta terjangkau untuk masyarakat.

Jonan menjelaskan pemerintah dan PLN berusaha meningkatkan kapasitas listrik terpasang dengan harga yang terjangkau mengingat ada 2.500 desa yang tidak menikmati listrik serta 10.000 desa yang memiliki listrik ala kadarnya.

Menurut dia, akan ada masalah sosial jika masyarakat tidak mampu membeli listrik karena tarif yang tinggi. Oleh karena itu, pengendalian tarif listrik menjadi hal utama dibanding peningkatan kapasitas listrik. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Advertisement

Bagikan Artikel: