Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bawaslu Targetkan Pembentukan Panwaslu September 2017

Bawaslu Targetkan Pembentukan Panwaslu September 2017 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Badan Pengawas Pemilu menargetkan pembentukan Panitia Pengawas Pemilu untuk Pilkada serentak tahun 2018 di seluruh provinsi dan kabupaten/kota sudah terbentuk pada September 2017.

"Persiapan untuk Pilkada serentak 2018 itu dari sisi kelembagaan, satu bulan sebelum Oktober 2017 harus sudah ada panwas," ucar Ketua Bawaslu RI, Abhan di Kantor Bawaslu, Jakarta, Jumat (21/4/2017).

Menurut dia, untuk memenuhi target tersebut pihaknya akan segera mengawal bawaslu daerah untuk melakukan perekrutan, agar sebelum tahapan awal Pilkada 2018 dimulai panitia ad-hoc itu sudah terbentuk.

"Nanti juga ada peningkatan kapasitas panwas dari sisi pendidikan," kata dia kemudian.

Abhan turut menjelaskan bahwa lembaganya juga berencana untuk mengoptimalkan pencegahan kecurangan dalam Pilkada 2018.

Namun, mantan Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Tengah itu tidak merinci konsep yang akan digunakan lembaganya dalam memperkuat pencegahan pelanggaran pemilu tersebut.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan 27 Juni 2018 sebagai waktu dilaksanakannya Pilkada Serentak 2018, yang akan diikuti 171 daerah di Indonesia. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: