Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

AirAsia Beli 50 Persen Saham Startup Travel Online

AirAsia Beli 50 Persen Saham Startup Travel Online Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Maskapai penerbangan asal Malaysia, AirAsia Bhd, mengakuisisi 50 persen saham perusahaan startup yang bergerak di bidang perencanaan perjalanan online, Touristly Travel Sdn Bhd, melalui kesepakatan suntikan aset dan pinjaman senilai RM 11,5 juta.

Pada transaksi ini AirAsia juga menyuntikkan asetnya, yakni program digital dari majalah?inflight?AirAsia, Travel 3Sixty,senilai RM 6,5 juta kepada Touristly melalui AirAsia Investments Ltd dan memberikan fasilitas pinjaman?convertible loan?kepada Touristly senilai RM 5 juta Ringgit atau untuk modal kerja dan pengembangan.

Platform digital tersebut meliputi merek online untuk Travel 3Sixty, titik kontak di situs?airasia.com, serta aset iklan online, yang memungkinkan perusahaan untuk menjangkau 60 juta pelanggan AirAsia setiap tahunnya.

Touristly, yang akan beroperasi dengan merek "Travel 3Sixty" melalui kesepakatan ini, juga akan mendapatkan akses ke aset iklan offline, termasuk versi fisik majalah inflight, bagian atas kabin dan nampan makanan di pesawat AirAsia.

CEO AirAsia Group Tony Fernandes akan menjabat sebagai ketua dewan Touristly setelah proses akuisisi selesai.

Kesepakatan tersebut akan memperkuat portofolio tambahan AirAsia dengan menawarkan para tamunya di tempat-tempat seperti restoran, taman hiburan, tempat wisata, spa dan wisata di lebih dari 70 tujuan yang dioperasikan maskapai bertarif rendah tersebut.

"Kami melihat potensi yang sangat besar pada Touristly, yang akan menyempurnakan penawaran perjalanan yang ada di AirAsia. Pelanggan kami akan dapat memilih dari ribuan kegiatan wisata saat membeli tiket penerbangan, dan hal ini dapat membawa kami selangkah lebih dekat untuk menjadi maskapai digital yang sesungguhnya." kata Tony Fernandes dalam siaran pers, seperti dikutip dari laman The Sun Daily?di Jakarta, Selasa (25/4/2017).

Pada? Mei 2016, Touristly berhasil menghimpun dana dari putaran pendanaan pra-seri A yang dipimpin oleh Fernandes, Datuk Kamarudin Meranun dan Lim Kian Onn.

Touristly juga merupakan salah satu dari dua startups yang terpilih di Pitch@Palace Malaysia pada Juni 2016 untuk mewakili negara di Pitch@Palace Global, yang diadakan di Istana St James di London, Inggris, pada Desember tahun lalu.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gregor Samsa
Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: