Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Waw, Uber Bakal Garap Proyek Taksi Terbang

Waw, Uber Bakal Garap Proyek Taksi Terbang Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahaan start-up transportasi asal California, Uber Delivery Company umumkan rencana kerja sama dengan produsen pembuat pesawat, Embraer dan Bell Helicopter untuk mengembangkan proyek mobil terbang pada tahun 2020.

Perusahaan mengatakan proyek mobil terbang ini mendarat dan lepas landas secara vertikal seperti helicopter tanpa emisi dan suara bising, demikian seperti dikutip BBC, Rabu (26/4/2017).

Perusahaan mengatakan akan melakukan test drive di Dallas, Amerika Serikat dan Dubai, Uni Emirat Arab. Meski teknologi perusahaan ini tidak terbukti, namun perusahaan percaya proyek ini akan menelan biaya yang sama dengan produksi mobilnya.

Uber mengatakan proyek ini bertujuan untuk memungkinkan konsumen dengan hanya menekan tombol mereka bisa mendapatkan penerbangan berkecepatan tinggi di area perkotaan dan mengurangi perjalanan komuter.

Meski terdengar seperti fiksi ilimah daripada sebuah kenyataan, perusahaan menargetkan World Expo 2020 di Dubai adalah waktu yang tepat untuk meluncurkan ?proyek ini, sementara layanan taksi terbang akan diluncurkan pada 2023.

Tak puas dengan layanan transportasi darat, perusahaan percaya misi untuk taksi terbang akan membuat transportasi udara menjadi bagian dari kehidupan kita sehari-hari di masa depan. Namun, langkah pertama adalah kita harus menyakinkan penumpang dan otoritas penerbangan bahwa teknologi ini aman dan terkendali.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gregor Samsa
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: