Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Trump Akan Lakukan Kunjungan Luar Negeri Pertamanya

Trump Akan Lakukan Kunjungan Luar Negeri Pertamanya Kredit Foto: Antara/Reuters/Yuri Gripas
Warta Ekonomi, Washington -

Donald Trump memulai kunjungan luar negeri pertamanya sebagai presiden Amerika Serikat (AS) pada Jumat waktu setempat, berangkat dari Joint Base Andrews di pinggiran kota Washington menuju ke Riyadh.

Trump dan istrinya Melania terbang menggunakan Air Force One untuk mengunjungi enam tempat yang meliputi Arab Saudi, Israel, teritorial Palestina, Vatikan, Brussel dan Sisilia menurut warta kantor berita AFP.

Trump mengumumkan rencana lawatan ke tempat-tempat itu pada 4 Mei.

"Kunjungan luar negeri pertama saya sebagai presiden Amerika Serikat adalah ke Arab Saudi, lalu Israel dan kemudian ke sebuah tempat yang sangat disukai kardinal-kardinal saya, Roma," kata Trump di Rose Garden saat mengumumkan rencana lawatannya.

Para ajudannya menggambarkan keputusan untuk mengunjungi Arab Saudi terlebih dahulu sebagai upaya untuk memperbaiki hubungan dengan dunia Muslim.

Di sana, Trump akan menemui para pemimpin di Teluk Arab dan Timur Tengah dengan harapan bisa mengekang kelompok teror dan pertumbuhan pengaruh regional Iran.

"Arab Saudi adalah penjaga dua tempat paling suci umat Islam," kata Trump, yang sering dituduh memicu Islamophobia.

Trump mengatakan di Arab Saudi dia akan "mulai membangun fondasi baru kerja sama dan dukungan dengan sekutu-sekutu Muslim kita untuk memerangi ekstremisme, terorisme, dan kekerasan dan untuk merangkul masa depan yang lebih adil dan berpengharapan bagi kaum muda Muslim di negara-negara mereka.". (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: