Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ridwan Kamil Bantah Mundur Nyalon Pilgub Jabar

Ridwan Kamil Bantah Mundur Nyalon Pilgub Jabar Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Walikota Bandung Ridwan Kamil (Emil) secara tegas membantah pengunduran dirinya dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) 2018 mendatang.?

Saat ini dirinya tengah berikhtiar mencari dukungan dari pihak lain lantaran parpol yang mengusungnya yakni Nasdem secara kuota masih kurang dalam jumlah kursi.?

"Saya bilang kalau sedang berusaha itu antara jadi atau tidak jadi. Kalau kursinya cukup mencalonkan, kalau kursinya tidak cukup tidak jadi mencalonkan. Jadi saya nothing to lose. Saya bukan mengundurkan diri,"katanya kepada wartawan di Bandung, Selasa (13/6/2017).?

Emil pun mengakui dirinya tidak akan memaksakan mencalonkan diri di Pilgub Jabar, jika jumlah kursi di dewan yang mendukungnya tak bertambah.??

"Kalau kursinya tidak mencukupi ya buat apa saya ngotot, berarti tidak jadi. Jadi tidak berniat mengundurkan diri namanya sedang berikhtiar,"ungkapnya.

Sementara itu, disinggung mengenai banyaknya tokoh Jawa Barat yang mencalonkan diri termasuk nama Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) yang masuk dalam bursa calon Gubernur Jabar versi lembaga survei, Emil pun? menyambut baik hal tersebut. Menurutnya, yang akan diuntungkan ialah rakyat Jawa Barat.

"Semakin banyak semakin bagus. Jadi saya menyambut baik, siapa pun yang mencakonkan demi kemajuan Jawa Barat,"pungkasnya.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: