Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

5 CEO dengan Bayaran Termahal (2/2)

5 CEO dengan Bayaran Termahal (2/2) Kredit Foto: Reuters/Andrew Kelly
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai pejabat tertinggi di perusahaan, CEO menjadi salah satu kunci utama penentu kesuksesan perusahaan dalam mencapai visi. Tanggung jawab yang besar senada dengan gaji yang dikantonginya. Siapa saja CEO yang mendapatkan kompensasi tertinggi pada tahun 2016?

Chief Executive Officer?(CEO) atau direktur utama mempunyai tanggung jawab penuh atas keseluruhan suatu organisasi dalam perusahaan. Tanggung jawab penuh ini juga termasuk dalam pengambilan keputusan, pengelolaan, serta pemimpin perusahaan. Oleh karena itu, CEO menjadi salah satu kunci penentu kesuksesan perusahaan dalam mencapai visi.

Di balik pekerjaannya, CEO menjadi tenaga kerja yang mendapatkan kompensasi tertinggi. Besarnya kompensasi terdiri dari total kompensasi tunai, total ekuiti, dan pendapatan lainnya. Besarnya kompensasi yang diberikan sangatlah dipengaruhi oleh pencapaian CEO tersebut atas pencapaian perusahaan. Selain itu, besarnya perusahaan juga menjadi penentu besarnya kompensasi yang diberikan.

Berikut adalah lima CEO yang mendapatkan bayaran terbesar pada tahun 2016 menurut data yang dirilis?Equilar.

3. Mark V Hurd

Kompensasi: US$41.121.896

Mark V Hurd yang menjabat sebagai CEO Oracle Corp mengantongi kompensasi terbesar ketiga. Kompensasi yang didapatkan sebesar US$41.121.896. Total kompensasi yang didapat merupakan penggabungan dari gaji sebesar US$950.000 dan pendapatan atas ekuitasnya sebesar US$39.973.275 serta pendapatan lainnya sebesar US$198.621 pada tahun 2016.

Oracle Corp merupakan salah satu perusahaan besar pengembangan teknologi informasi (TI) perangkat lunak di Amerika Serikat, seperti pengembangan sistem manajemen dan perangkat lunak untuk pengembangan basis data.

Oracle juga mengembangkan enterprise resource planning dan perangkat lunak manajemen rantai pasok. Oracle mencatatkan pendapatannya pada tahun 2016 sebesar US$37,05 miliar dengan laba bersih sebesar US$8,90 miliar.

4. Robert A Iger

Kompensasi: US$40.988.618

Urutan keempat adalah pemimpin sekaligus CEO perusahaan yang bergerak di bisnis hiburan dan media terbesar di dunia, yakni Disney (Walt) Co. Disney membukukan kinerja keuangan dengan total pendapatan sebesar US$55,63 miliar atau dengan net income sebesar US$9,39 miliar. Atas pendapatannya tersebut, tidak heran pemimpin sekaligus CEO Robert A Iger mendapatkan kompensasi sebesar US$40.988.618 pada tahun 2016.

Besarnya kompensasi Robert berasal dari bonus nonekuitas dan insentif, yaitu sebesar US$20.000.000. Itulah penyokong terbesar dari kompensasi yang dikantonginya. Besarnya pendapatan atas ekuitas berada di bawah total kompensasi tunai, yaitu US$17.282.791 dan besarnya gaji pokok sebesar US$2.500.000 pada tahun 2016.

5. Safra A Catz

Kompensasi : US$40.943.812

Safra A Catz masuk dalam urutan kelima eksekutif yang mendapatkan kompensasi terbesar tahun 2016. Sebagai eksekutif Oracle, Safra A Catz mendapatkan kompensasi US$40.943.812. Safra A Catz pernah menjabat sebagai presiden dan juga sebagai chief financial officer di perusahaan ini dari tahun 2005 hingga 2008. Adapun besarnya kompensasi yang diperoleh berasal dari beberapa pos. Proporsi terbesar adalah pendapatan atas ekuitas Safra A Catz yang mencapai US$39.973.275.

Dasar gajinya ia hanya sebesar US$950.000. Dengan kompensasinya ini, Safra A Catz menjadi satu satunya eksekutif perempuan yang masuk dalam daftar lima orang berpendapatan kompensasi terbesar pada tahun 2016.

Sumber: Majalah?Warta Ekonomi?Edisi VI

Baca Juga: Pemprov Bali Bakal Sediakan Loket Pungutan Wisman di Terminal Domestik Bandara

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hanggoro
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: