Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bali Bakal Punya Bandara Kedua?

Bali Bakal Punya Bandara Kedua? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Kuta, Bali -

Presiden Direktur PT Bandara Internasional Bali Utara (BIBU), Made Mangku mengaku optimistis pembangunan bandara internasional di Kabupaten Buleleng akan terwujud, karena semua pihak sudah mendukung proyek tersebut.

"Kami sudah bertemu dengan pemangku kepentingan. Termasuk juga sudah mendapat dukungan dari Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana. Selain itu kami juga sudah bertemu dengan Gubernur Bali Made Mangku Pastika beserta jajarannya pada Rabu (21/6)," kata Presiden Direktur (Presdir) PT BIBU, Made Mangku dikonfirmasi di Denpasar, Selasa (26/6/2017).

Ia mengatakan pada pertemuan dengan Gubernur Bali sudah menyampaikan terkait perencanaan upacara ritual "Nuasen" tersebut dalam upaya memohon keselamatan kepada Tuhan, sehingga proyek tersebut berjalan lancar.

"Awal dari pembangunan adalah dengan melaksanakan ritual 'Nuasen'. Karena langkah tersebut untuk memberikan kepastian dan kesungguhan kepada masyarakat dan para investor, bahwa proyek tersebut akan berjalan sesuai dengan perencanaan," katanya.

Ia mengatakan pihak PT BIBU telah siap semuanya, termasuk juga akomodasi. Bahkan jalan tengah untuk bekerja sama dengan beberapa pihak. Investor bisa mundur jika keinginan baik membangun Bandara Buleleng berbelit-belit.

Bila pelaksanaan upacara "Nuasen" tidak dilakukan, dan pembangunan Bandara Buleleng terus dihambat-hambat dan dipersulit, Made Mangku khawatir para investor konsorsium akan ragu, dan tidak mau berinvestasi karena mereka nanti beranggapan rencana Bandara Buleleng bohong.

"Kalau itu terjadi kami sangat khawatir, karena kami kerja baru lagi, kerja keras cari investor baru dan itu tidak gampang cari investor untuk bangun bandara. Nama saya dan pak gubernur akan dinilai jelek oleh investor kalau tidak segera kita mulai," ujar Made Mangku.

Made Mangku lebih lanjut mengatakan kini sudah tidak ada lagi konflik dan permasalahan antara Gubernur Bali dan Bupati Buleleng, bahkan kini Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana telah mendukung pembangunan Bandara Buleleng.?

"Kami telah melaporkan perkembangan terakhir, jika PT BIBU sangat siap membangun Bandara Buleleng. Dalam audensi dengan Gubernur, kami juga sampaikan ada hambatan di pusat, yakni di pihak Kementerian Perhubungan. Kami juga laporkan terkait kendala yaitu masalah penlok sehingga pada Selasa (27/6) yang dipimpin Wakil Gubernur Ketut Sudikerta, dimana PT BIBU akan dipertemukan dengan PT Pembangunan Bali Mandiri (PBM)," ucapnya.?

Made Mangku juga mengatakan sebanyak 500 orang perwakilan investor dari sejumlah negara yang terlibat pembangunan Bandara Buleleng akan menggelar pertemuan di Bali. Pertemuan itu rencananya pada 27 Agustus 2017 di Hotel Westin Nusa Dua, Bali. (ant)

Baca Juga: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: